Suar.ID -KH Maimoen Zubair atau dikenal dengan panggilan Mbah Mbah Moen inidikabarkan meninggal dunia pada Selasa (6/8) di Mekkah.
Beliau dikenal sebagai Mustasyar (penasihat) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama.
Berpulangnya sosok Mbah Moen ini tepat pada pukul 04.17 waktu Arab Saudi, ketika ia sedang menjalankan ibadah Haji di Mekkah.
Pada Ahad 28 Juli, Mbah Moen yang berusia 91 tahun berangkat ke Tanah Suci Mekkah.
Sebelum meninggal dunia Mbah Moen pernah memiliki keinginan untuk meninggal pada hari Selasa.
Hal ini diunggkapkan oleh KH Zuhrul Anam Hisyam (Gus Anam) melalui Facebooknya.
Gus Anam ini merupakan salah seorang menantu Mbah Moen yang menemaninya menjalankan ibadah Haji di Mekkah.
"Mbah Yai Maimun pernah dawuh, minta didoakan meninggal pada Hari Selasa, karena biasanya orang ahli ilmu itu meninggalnya Hari Selasa."
"Dan minta didoakan meninggal di Makkah pas haji," ungkap Gus Anam melalui akun Facebook-nya yang diaksesNU Onlinepada Selasa (6/8) pukul 11.25.