SUAR.ID - Sudah kurang lebih setahun sejak Maria Simorangkir dinobatkan sebagai juara Indonesian Idol musim kesembilan.
Namun, penampilannya di layar kaca hampir tak kelihatan.
Justru Marion Jola, finalis yang gugur di enam besar lah yang kini tampak wira-wiri tampil di berbagai televisi Indonesia.
Selain Marion Jola, Bianca Jodi dan Ghea Indrawari yang masing-masing hanya berhasil masuk 7 besar dan 5 besar juga cukup tenar, lalu apa kabar Maria Simorangkir?
Tampaknya, juara Indonesian Idol yang satu ini lebih disibukkan dengan kegiatan off air -nya dibanding tampil di layar kaca.
Terlihat dari akun media sosial Instagramnya, dara kelahiran Medan, Sumatera Utara ini aktif membagikan berbagai potret kegiatannya.
Beberapa postingan di akun instagramnya, @mariasmrngkr, memperlihatkan dirinya rajin mengcover lagu-lagu, termasuk lagu terbaru Marion Jola "Tak Ingin Pisah Lagi".
Selain sibuk mengcover berbagai lagu, kini Maria tampaknya juga lebih suka mengaplikasikan make-up, gaya fashionnya pun cukup mencuri perhatian.
Baca Juga: Foto-fotonya Tampak Mewah saat di Amerika, Rupanya Beginilah Nasib Komedian Doyok yang Sebenarnya!
Sedikit menengok ke belakang, bisa dibilang gaya Maria Simorangkir mengalami transformasi sejak tampil di atas panggung spektakuler Indonesian Idol.
Salah satunya berkat sentuhan tangan Bunga Citra Lestari yang saat itu menjadi juri ajang pencarian bakat tersebut.
Penampilan maria dengan make over ala Bunga Citra Lestari pun sempat banjir pujian.
Tampaknya, Maria bukan hanya memetik pelajaran soal olah suara saja dari ajang pencarian bakat yang mengantarkan ia jadi juara.
Gaya fashionnya pun sepertinya mengalami perubahan, tampak dari foto-fotonya di Instagram.
Meski tak setenar beberapa rekannya sesama finalis Indonesian Idol, tampaknya Maria Simorangkir santai saja menjalani hidupnya.
Ia pun baru menyelesaikan pendidikannya di Sekolah Tingkat Atas (SMA) pada Maret lalu.
Namun, kalahnya popularitas Maria Simorangkir dari rekan sesama finalis Indonesian Idol lainnya mengingatkan kita pada nasib serupa yang dialami oleh juara-juara pendahulunya.
Baca Juga: Peramal Wirang Birawa Baca Mimik Wajah Rey Utami Saat Membela Diri, Sebut Ada Kebingungan
Seperti Joy Destini Tobing juara Indonesian Idol muslim pertama yang kalah tenar dari Delon Thamrin kalau soal kemunculannya di layar kaca, meski kini Joy memilih jalan lain untuk karirnya.
Lalu Aris Runtuwene juara Indonesian Idol musim kelima yang kalah tenar dari runner up -nya, Gisella Anastasia, bahkan kini Aris harus berada dibalik jeruji besi karena kasus narkoba.
Juga Igo Pentury juara Indonesian Idol musim keenam yang kalah tenar dari Citra Scholastika.
Entah kebetulan atau bukan, namun hal tersebut cukup sering menjadi bahan perbincangan publik.