Follow Us

Bak Laut Terbelah, Jutaan Demonstran di Hongkong Membuka Jalan Agar Ambulans Bisa Lewat

Rina Wahyuhidayati - Selasa, 18 Juni 2019 | 09:28
Bak Laut Terbelah, Jutaan Demonstran di Hongkong Membuka Jalan Agar Ambulans Bisa Lewat
Kolase CNN Hongkong dan Facebook

Bak Laut Terbelah, Jutaan Demonstran di Hongkong Membuka Jalan Agar Ambulans Bisa Lewat

Yakni ketika lautan demonstran tersebut membelah dan memberi jalan bagi ambulans untuk dapat lewat.

Video tersebut pertama kali diunggah oleh pemilik akun Twitter @chowtingagnes, seorang aktivis sosial.

Dalam protes berskala besar seperti ini kemungkinan jatuhnya beberapa korban tak dapat dielakkan.

Mengingat ruang gerak mereka yang terbatas dan saling berdesakan. Tak heran jika beberapa orang pingsan dan bantuan medis harus didatangkan.

Melihat kondisi jalanan yang penuh sesak seperti itu hampir mustahil untuk dilewati oleh ambulans.

Namun, dengan kompak para demonstran tersebut saling menepi dan memberi jalan lebar bagi ambulans untuk dapat menjangkau para pasien tanpa hambatan.

Demonstran Hongkong memberi jalan bagi ambulans
Fecebook

Demonstran Hongkong memberi jalan bagi ambulans

Dalam tayangan video berdurasi 33 detik tersebut terlihat betapa padatnya kerumunan massa hingga nyaris mustahil untuk dilalui dengan kendaraan.

Meski terlihat mustahil jutaan orang tersebut menepi dengan tertib dan bahkan membuka jalan lurus bagi ambulans untuk lewat bagaikan lautan yang terbelah.

Menurut laporan, rekaman tersebut bukanlah satu-satunya momen warga Hongkong membuka jalan bagi ambulans.

Source : Twitter, World of Buzz

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular