Follow Us

Viral! Polwan Cantik Ini Dilamar dengan Mahar Uang Segepok, Tanah 1 hektar, Beras 1 Ton, Kuda 1 Ekor dan Emas 1 Stel!

Adrie P. Saputra - Jumat, 14 Juni 2019 | 21:00
Lin Ariska Sharir
Instagram @makassar_iinfo

Lin Ariska Sharir

Suar.ID - Belakangan ini, berita mengenai lamaran mahal kembali menjadi buah bibir di masyarakat.

Tak main-main, lamaran tersebut dikatakan mahal lantaran nominal Uang Panaik (mahar) yang digunakan terbilang sangat tinggi, yakni mencapai Rp 300 juta.

Bukan hanya itu, maharnya juga masih dilengkapi dengan tanah seluas 1 hektar, beras 1 ton, kuda 1 ekor, dan emas 1 stel.

Dilansir dari Instagram @makassar_iinfo, wanita yang beruntung menerima lamaran tersebut bernama Lin Ariska Sharir.

Baca Juga: Polwan Cantik Meninggal Setelah Lahirkan Bayi Kembar, Unggahan Suaminya Jadi Sorotan Netizen

Lin Ariska Sharir tinggal di Bonto Lebang, Kec. Bisappu, Kab. Bintaeng, Sulawesi Selatan.

"Pernikahan mahal kembali terjadi, kali ini di Kab Bantaeng, Sulawesi Selatan.

Seorang wanita bernama Iin Ariska Sharir di lamar oleh seorang pria berupa uang panaik Rp 300 juta, 1 hektar tanah, 1 stell emas, 1 ton beras dan kuda 1 ekor.

Lamaran itu di langsungkan Bonto lebang, Kec Bisappu, Kab Bantaeng Sulawesi Selatan," tulis akun Instagram @makassar_iinfo pada Rabu (12/6/2019).

Sementara itu, dikutip dari makassar.tribunnews.com, Iin Ariska Syahrir merupakan Polisi Wanita (Polwan) yang bertugas di Polres Bantaeng.

Baca Juga: Polwan Ini Asyik Berhubungan Intim dengan Bosnya Sampai Tak Sadar Anaknya Tewas Terpanggang dalam Mobil

Source : hot.grid.id

Editor : Adrie P. Saputra

Baca Lainnya

Latest