Follow Us

Aneh! Bukannya Tumbuh ke Atas, Pohon Pinus Ini Malah Miring ke Arah Khatulistiwa

Masrurroh Ummu Kulsum - Selasa, 04 Juni 2019 | 11:36
Araucaria columnaris atau pinus Cook, tumbuh miring mengarah ke khatulistiwa.
Steve Lennie / Alamy Stock Photo

Araucaria columnaris atau pinus Cook, tumbuh miring mengarah ke khatulistiwa.

Suar.ID – Di dunia ini, ada jenis pohon pinus yang lain dari umumnya.

Pinus biasanya akan tumbuh tinggi bermeter-meter dan tegak lurus.

Araucaria columnaris atau pinus Cook tidak.

Pinus ini malah tumbuh miring seperti mengarah pada sesuatu.

Baca Juga: Protes Beli 3 Durian Diberi Harga Rp3,4 Juta, Wanita Ini Dipolisikan Penjualnya

Baca Juga: Ditinggal Selamanya Oleh Ani Yudhoyono, dengan Suara Lirih dan Bergetar, Tangis SBY: Ibu Sudah Tiada

Jenis pinus ini diberi nama berdasarkan nama Kapten James Cook yang melakukan pelayaran keduanya di seluruh dunia membawa ahli botani pertama untuk mengklasifikasikan pohon.

Pinus ini endemik Kaledonia Baru di wilayah Melanesia, Samudera Pasifik barat daya.

Tetapi, pinus ini mulai ditanam juga di daerah beriklim, subtropis, dan tropis di seluruh dunia.

Ketika di tanam bukan di wilayah aslinya inilah, pinus Cook disebut-sebut tumbuh dengan arah miring.

Pinus Cook.
Scienalert.com

Pinus Cook.

Meski begitu, hingga kini tidak ada yang memperhatikan betul ke ara mana pohon ini tumbuh miring hingga beberapa derajat.

Editor : Masrurroh Ummu Kulsum

Baca Lainnya

Latest