Suar.ID -Keganasan kanker darah atau leukimia telah merenggut nyawa Ani Yudhoyono pada Sabtu (01/6/2019) lalu.
Sebelumnya musisi dan penyanyi tanah air Dian Pramana Poetra meninggal dunia akibat leukimia.
Sebelumnya Dian dikabarkan sempat merasakan sakit sebelum tampil di sebuah acara.
Setelah melalui sederet pemeriksaan Dian dinyatakan mengidap kanker darah atau leukimia stadium 4.
Baca Juga: Banjir Doa! Usai Ani Yudhoyono Meninggal, Fotonya Suapi Sang Ibu ketika Sakit Kini Jadi Viral
Dian Pramana Poetra akhirnya meninggal dunia tepat satu hari setelah dirinya didiagnosis mengidap kanker darah stadium akhir.
Kepergian Dian membuat musisi tanah air berduka.
Sabtu (1/6/2019) kembali kabar duka datang akibat leukimia.
Ani Yudhoyono, istri Presideng ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meninggal setelah dirawat di Singapura lantaran leukimia.
Ternyata kanker darah atau leukimia dapat diidap oleh semua orang baik anak-anak maupun dewasa.
Baca Juga: Nampak Tegap saat Berjalan Menuju Pemakaman Ibu Ani Yudhoyono, Wajah SBY Menjadi Sorotani
Namun biasanya kanker yang menyerang orang-orang dapat diketahui dari ciri-ciri tertentu.
Berikut ciri-ciri orang yang rentan mengidap penyakit leukimia atau kanker darah berdasarkan berbagai sumber.
Salah satu ciri-ciri orang yang rentan terkena kanker darah salah satunya yaitu berusia lanjut dan berjenis kelamin laki-laki.
Pasalnya, menurut The American Cancer Society pria memiliki peluang sekitar 1:2 teridap leukimia, sedangkan wanita memiliki peluang kanker darah sebanyak 1:3.
Sedangkan menurut penelitian yang dilakukan Health Harvard tercatat penyakit leukimia dialami paling banyak oleh orang berusia lanjut.
Orang yang memiliki kebiasaan merokok juga rentan terkena kanker.
Dilansir dari laman The New York Post, peneliti di Amerika serikat mengungkapkan terdapat peningkatan risiko leukimia sebesar 30 persen pada orang yang merokok.
Orang yang sering terpapar radiasi dan mencium zat berbahaya juga rentan terkena leukimia.
Meskipun tidak merasakan apapun secara langsung, namun dalam beberapa tahun gejala leukimia akan mulai nampak.
Ciri orang yang rentan terkena leukimia salah satunya karena adanya DNA atau keturunan dari keluarga.
Biasanya keluarga yang menderita leukimia akan berisiko menurunkan sakit tersebut pada keturunannya.
Terutama jenis leukimia tertentu seperti chronic lymphomatic leukemia yang berisiko menurun pada anggota keluarga penderita.
Kelainan genetik seperti terserang down syndrom juga terkait dengan risiko lebih tinggi terserang leukimia.
Hal ini telah diteliti sejak tahun 1930 bahwa down syndrome sangat terkait dengan leukimia.
Menurut Children With Cancer, anak-anak Down Syndrome memiliki gangguan pada pembentukan sel darah merah mereka.
Gen dan gangguan inilah yang menyebabkan mereka lebih mudah terkena kanker darah.
Artikel ini telah tayang di GridPop dengan judul Renggut Nyawa Dian Pramana Poetra Hingga Ani Yudhoyono, Inilah Ciri-ciri Orang yang Gampang Terserang Leukimia