Pada Kamis (16/5/2019) inilah untuk pertama kalinya Ani Yudhoyono diizinkan meninggalkan ruang perawatan rumah sakit NUH Singapura.
Baca Juga: Petasan Ternyata Tercipta Gegara Kesalahan Percobaan Ilmuwan China Kuno
Kultwit Mahfud MD terkait Firasat Ani Yudhoyono
Inilah beberapa kultwit Mahfud MD terkait firasat Jawa.
@mohmahfudmd 14h14: 3 hr lalu, Rabu 29/5, sy melihat di TV Bu Ani Yudhoyono tampak agak gembira sambil mengangkat 2 lengannya dari kursi roda.
Dia didampingi oleh Anisa Pohan. Sy tak tahu, apakah itu gambar lama atau baru, tp berita di TV Bu Ani gembira krn bs menghirup udara lg. Hati sy berdetak.
@mohmahfudmd 14h14: Sy teringat pd fitasat yg umum di Jawa: jika orang sakit serius tiba2 tampak sehat dan komunikatif biasanya berpamitan utk wafat.
Pagi itu sy mengajak isteri utk berdoa dan membaca Alfatihah utk Bu Ani. Batin saya berbisik, tampaknya sang ibu negara sdh akan segera pergi.
@mohmahfudmd 14h14: Demikianlah, berita duka itu betul-betul datang. Hari ini, Sabtu 1 Juni 2019, jam 10.50 WIB atau jam 11.50 waktu Singapore Bu Ani Yudhoyono wafat.
Inna lillah wa innaa ilaihi raji'un. Selamat jalan menuju istirahat panjang, namamu akan terus dikenang, Bunda.
Kultwit Firasat Mahfud MD terkait Ani Yudhoyono meninggal dunia itu langsung mendapat respon sejumlah netizen (warganet).