Suar.ID -Muzdalifah dikabarkan akan menjual rumah mewahnya.
Ada yang bilang rumah itu dijual di kisaran harga Rp32 miliar.
Ada juga yang bilang, istri Fadel Islami itu baru akan melepas rumahnya jika ada yang menawar Rp50 miliar.
Tapi benarkah rumah warisan suami pertama Muzdalifah itu akan dijual?
Sebelumnya, ada rumor yang menyebut bahwa Muzdalifah mengalami masalah ekonomi, kabar bisnis yang dikelola dirinya mengalami kebangkrutan.
“Kebenarannya, ya aku enggak bisa bicara apa-apa ya," kata Muzdalifah.
Meski tak bisa mengelak, seperti dilaporkan Nakita.ID pada Selasa (28/5) Muzdalifah mengaku bila ada yang menawar rumahnya dengan harga tinggi, ia akan melepasnya.
“Kalau ada yang 50 M ya aku lepas," kata Muzdalifah.
Sayangnya, bila rumah Muzdalifah akan dijual, Ustaz Zacky Mirza justru akan marah bila janda pedangdut Nassar tersebut akan menjual rumahnya.
Bukan tanpa alasan, Ustaz Zacky mengaku bila rumah tersebut memiliki berbagai kenangan manis bersama suami pertama Muzdalifah yang memiliki kedekatan dengannya.