SUAR.ID - Beberapa waktu lalu beredar sebuah video di media sosial.
Video ini diunggah oleh akun Twitter @putrabanten80 kemudian menjadi viral.
Dalam video tersebut nampak seorang pria berpelat B 2486PFP sedang diberhentikan polisi.
Hal ini dikarenakan pria ini menerobos jalur transjakarta demi menghindari kemacetan.
Baca Juga: Mencekam, Beginlah Kondisi Tanah Abang Pasca Bentrokan Aksi 22 Mei Yang Terjadi Tadi Pagi
Akhirnya petugas kepolisian itu menilang pengemudi tadi.
Ia juga memintanya untuk memperlihatkan surat kendaraanya.
Bukannya mematuhi polisi tersebut, pria ini malah menolak permintaan polisi tersebut.
Pria ini beralasan sedang terburu-buru mengahadiri rapat sehingga ia melakukan hal itu.
Baca Juga: Seorang Warga 'Shock' saat Tahu Mobilnya Hangus Terbakar pada Aksi 22 Mei
"Persoalannya saya masuk ke busway itu bukanlah persoalan yang besar," ujar pria itu.
Bahkan pria ini juga mengaku bahwa dirinya mengenal seorang pejabat di Cakrat 7.
"Nanti sore saya ketemu pak Joni, oke?"
"Saya ini rekanan polisi juga di Cakra 7."
"Nanti sore saya mau ketemu beliau, saya sudah tidak ada waktu ya mohon maaf," ucap pria ini.
Baca Juga: Tafsir Mimpi Memakan Lumpur, Bersiaplah Mendapat Rejeki Tak Terduga
Kemudian pria ini meninggalkan tempat itu tanpa memperdulikan polisi tersebut.
Postingan ini pun mendapat berbagi komentar dari netizen.
"Horang kayah mah bebas," komen akun @riyanti220.
"Oooh gw kira cuma wong gendeng yg bebas ... ganti aja lagunya klo gitu ... wong sugih kuwi bebaas," tulis akun @HasanAs04542248.
"Enaknyaaa jd warga negara istimewa...ngapain aja bebas...naah rakyat jelata kyk kita," ujar akun @SuherjatiSuher1.