Follow Us

Sang Kakak Meninggal Dunia, Haruka eks JKT 48 Pernah Buat Pengakuan Jujur Soal Keluarganya yang Selama Ini Ditutupi

Masrurroh Ummu Kulsum - Minggu, 19 Mei 2019 | 08:43
Haruka pernah membuat pengakuan soal keluarganya.
Youtube/Trans7 Official - Pesbukers ANTV via YouTube Fusuy Mulyadi

Haruka pernah membuat pengakuan soal keluarganya.

Suar.ID – Haruka Nakagawa eks personil JKT 48, menuai simpati publik pada Jumat (17/5/2019) lalu, usai penampilannya di acara Pesbukers di ANTV.

Dalam acara itu, Haruka mendapat prank yakni dituduh mencuri jam tangan milik Raffi Ahmad.

Prank tersebut dianggap berlebihan hingga menuai kecaman dari netizen. Nama Haruka pun sempat trending di media sosial twitter.

Bahkan, sebuah petisi yang dibuat oleh Bad Buny di change.org bejudul "Bubarkan acara Pesbuker di ANTV yang tidak mendidik" muncul menyusul kecaman atas prank pada Haruka.

Baca Juga : Kekeuh Tak Ingin Rumahnya Diubah, Setahun Berselang Ini Tampilan Rumah Zohri Sebelum dan Sesudah Direnovasi

Baca Juga : Dicap Perebut Bini Orang, Lee Jong Hoon Sampai Dikawal Asisten Supaya Nggak Selingkuh!

Dalam deskripsinya, Bad Bunny menyebut acara "Prank" yang dilakukan pihak Pesbukers ANTV sudah keterlaluan. Terlebih lagi, mantan personel JKT48 itu baru saja kehilangan kakak perempuannya.

Petisi yang dibuat untuk menghentikan program Pesbukers
change.org

Petisi yang dibuat untuk menghentikan program Pesbukers

Ya, kabar duka memang datang dari Haruka beberapa waktu lalu karena kakak perempuannya meninggal dunia.

Haruka mengabarkan kesedihannya lewat postingan di akun instagramnya @haruuuu_chan.

Haruka menuliskan, sang kakak meninggal dunia pada 4 Mei 2019 lalu diusianya yang menginjak 28 tahun.

Mendengar kabar meninggalnya sang kakak, Haruka lantas terbang ke negara asalnya Jepang.

"Semuanya, sebelumnya maaf beberapa hari tanpa kabar. Aku kemarin balik ke Jepang karena kakak aku meninggal dunia. Tanggal 4 Mei kakak aku sakit terus meninggal. aku kabarin dari keluarga langsung balik ke japan," tulis Haruka, Minggu (12/5/2019).

Haruka pun mengaku sangat sedih dan masih belum percaya sang kakak yang selalu ada disampingnya kini telah tiada.

"Kakak aku selalu baik, selalu bantuin aku, dari kecil selalu ada di samping aku. Pernah bercanda, pernah berantem, pernah main bareng. Tiba-tiba kakak aku meninggal, aku nangis nggak bisa berhenti. Sampai sekarang tulis ini air mata aku nggak berhenti. Aku nggak yakin kakak aku sudah meninggal. Aku pengen denger suara kakak tapi nggak bisa. Umurnya masih 28 tahun," tambahnya.

Haruka mengunggah foto masa kecil bersama kakaknya yang telah meninggal.
Instagram/@ @haruuuu_chan

Haruka mengunggah foto masa kecil bersama kakaknya yang telah meninggal.

Pengakuan Haruka soal keluarganya

Kepergian sang kakak tentu sangat memukulnya, terlebih Haruka pernah punya pengalaman yang tidak akan dilupakannya bersama saudaranya itu.

Saat usia Haruka genap 27 tahun pada Februari 2019 lalu, ia pernah membuat pengakuan tentang keluarganya yang selama ini ia sembunyikan dari publik.

Baca Juga : Terungkap Sudah! Motif Suami yang Tega Bunuh Istrinya di Ketapang

Baca Juga : 68 Terduga Teroris Berhasil Diamankan, Polisi Himbau untuk Tidak Demo pada 22 Mei Agar Terhindar dari Potensi Serangan Bom

Haruka membagikan ceritanya lewat serangkaian foto di akun instagramnya @haruuuu_chan, pada Senin (11/2/2019).

Ia menilai di usianya inilah waktu yang tepat untuknya membagikan kisah keluarganya sebenarnya karena sudah lelah berbohong.

Haruka, rupanya telah menjadi anak broken home sejak usianya masih 3 tahun, ia pun tidak tinggal bersama kedua orangtuanya, melainkan dengan sang nenek dari ayahnya.

Semenjak usia itu hingga umurnya kini 27 tahun, Haruka selama 24 tahun juga mengaku tidak pernah lagi bertemu dengan ibunya.

Bahkan, ia sudah lupa seperti apa wajah ibunya.

"Papa dan mama cerai dan aku ikut papa aku.. jadi dari umur 3 tahun aku gak pernah ketemu ibu aku sendiri, Aku gak ingat juga muka ibu aku sendiri dan aku gak pernah ketemu ibu gak tau dimana sampai sekarang," tulisnya.

Haruka juga sempat tinggal di panti asuhan bersama kakak dan adiknya. Hal ini disebabkan karena sang nenek menderita sakit jantung sehingga sering keluar masuk rumah sakit.

Haruka juga mengungkap cerita sedih di masa kecilnya ketika duduk di bangku SD, saat ada acara sekolah, ia selalu sendiri tak ditemani keluarga.

Haruka juga harus mempersiapkan keperluan sekolahnya seperti bekal seorang diri.

Haruka dan sang nenek
Instagram/@haruuuu_chan

Haruka dan sang nenek

Baca Juga : Terungkap Sudah! Motif Suami yang Tega Bunuh Istrinya di Ketapang

Baca Juga : 68 Terduga Teroris Berhasil Diamankan, Polisi Himbau untuk Tidak Demo pada 22 Mei Agar Terhindar dari Potensi Serangan Bom

Sampai pada saat lulus sekolah, karena malu hanya ditemani sang nenek dan bukannya keluarga lengkap seperti teman-temannya, Haruka menolak berfoto kelulusan dengan neneknya.

"Waktu lulus sekolah, nenek datang, tapi aku malu karena (teman-teman) datangnya sama mama dan papa. Aku doang sama nenek," tulisnya.

"Mungkin pas kecil enggak mikir apa-apa. Jadi, aku enggak mau sama nenek foto bareng pas lulus sekolah. Tapi, harusnya bersyukur juga karena masih ada nenek," tulis dia lagi.

Menginjak bangku SMP, Haruka pun harus tinggal di panti asuhan selama beberapa tahun lantaran sang nenek sakit-sakitan.

Meski begitu, Haruka mengaku bersyukur tinggal di panti asuhan karena ia merasa memiliki teman yang senasib dengannya.

Ia juga senang mendapatkan kakak dan adik baru yang hingga kini masih berhubungan baik dengannya.

Haruka mengatakan sudah sejak lama ingin menceritakan hal tersebut, tetapi ia merasa malu.

Ia pun meminta maaf karena selama ini telah membuat kebohongan kepada masyarakat.

"Apalagi di Indonesia banyak yang sayang keluarga, tapi aku enggak ada orangtua kan malu banget, beda sama kayak yang lain," tulis dia.

"Aku sering bikin cerita tentang mama, papa, tapi itu semua bohong. Aku yang bikin sendiri. Maafin ya selama ini aku bohongin kalian," tulisnya lagi.

Kini, Haruka senang memiliki banyak teman di Indonesia dan terutama member-member JKT48 yang selalu membantunya.

Haruka senang tidak sendirian lagi, banyak orang yang akan menolongnya ketika ia mengalami kesulitasn.

Ia juga mengungkap keinginannya suatu hari untuk menikah dan memiliki anak. Kelak, ketika menjadi ibu, ia tidak ingin anak-anaknya mengalami apa yang ia alami.

"Suatu hari nanti aku akan menikah dan aku ingin menjadi ibu yang baik! Dan aku tidak mau anak-anak yang lain mengalami pengalaman seperti aku.." tulisnya.

Ia bersyukur bisa datang ke Indonesia dan mendapatka teman-teman yang begitu baik.

"Kalo gak ke Indonesia semua ini tidak akan terjadi," tulis Haruka.

Tak lupa, Haruka juga mengucapkan rasa terimakasihnya kepada orang-orang yang selalu mencintai dan mendukungnya.

Baca Juga : Tato Alis Permanennya Gagal, Beginilah Nasib Gadis Ini Sekarang

Baca Juga : Ini Isi Pesan Wiwik Wulandari pada Sang Kakak, Sebelum Siswi SMP di Lubuklinggau Itu Ditemukan Tewas di Parit

Editor : Masrurroh Ummu Kulsum

Baca Lainnya

Latest