Follow Us

Viral di Instagram Sanggahan terhadap Curhatan Orangtua Muda yang Keluhkan Bayinya Menderita Setelah Diajak Kondangan

Khaerunisa - Jumat, 17 Mei 2019 | 08:17
Sanggahan @dokterkulitku yang diposting ulang oleh @chaisplay
Instagram @chaisplay

Sanggahan @dokterkulitku yang diposting ulang oleh @chaisplay

SUAR.ID - Beberapa hari lalu sempat viral curhatan sepasang orangtua muda yang keluhkan 'Derita Bayi Lucu' yang menimpa anak mereka.

Sepasang orangtua muda tersebut menceritakan bagaimana pengalaman tidak menyenangkan yang mereka alami ketika membawa bayi mereka untuk pertama kali ke sebuah hajatan.

Berpenampilan lucu, si bayi yang dipanggil Ryu akhirnya menjadi 'bulan-bulanan' kegemasan orang-orang di hajatan itu.

Menurut cerita orangtua Ryu, beberapa hari setelah kejadian tidak menyenangkan itu bayi mereka mengalami gatal-gatal di pipi hingga memerah dan lecet.

Baca Juga : Viral Curhatan Seorang Ayah yang Anaknya Jadi Korban Kegemasan Orang-orang saat Kondangan, Begini Kejadiannya

Orangtua Ryu juga mengaku bahwa selama ini mereka sangat menjaga kebersihan Ryu.

Setelah diperiksakan ke dokter, ternyata si bayi mengalami Dermatitis Atopik.

Maka, orangtua Ryu membagikan pengalaman tidak menyenangkan yang dialaminya dengan harapan agar apa yang terjadi pada mereka tidak terjadi pada orang lain.

Mereka menghimbau untuk orangtua lain agar tidak sembarangan membiarkan orang-orang menyentuh bayi mereka.

Menyusul curhatan viral tersebut, kini juga viral di Instagram sanggahan untuk opini yang disampaikan oleh orangtua Ryu.

Baca Juga : Siswi SMK Depresi karena Hamil, Pacarnya Malah Menuntut Dibelikan Motor Ninja Baru Mau Bertanggung Jawab

Source : Instagram

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya

Latest