Uang di dalam tasitu jumlahnya sekitar 39.602,10 dolar Singapura (Rp415 juta).
Penumpang yang menyerahkan tas kepada pak Saw pada jam 8.40 pagi di halte bus di seberang jalan dari stasiun MRT Outram Park, mengatakan bahwa penumpang lain telah meninggalkannya.
Akhirnya Pak Saw memberikan tas dengan uang yang masih utuh itu kepada manajer.
Uang itu kemudian diserahkan kepada polisi, juru bicara SBS Transit mengatakan bahwa laporan polisi telah dibuat.
Pak Saw, seorang sopir bus yang bekerja di perusahaan selama 13 tahun, mengatakan dia ingin memastikan setiap sen dikembalikan ke pemiliknya yang sah.
"Saya tidak akan bisa tidur nyenyak jika saya mengambil sejumlah uang besar yang bukan milik saya ini," katanya kepada The Straits Times, Jumat malam.
"Saya akan merasa bermasalah jika penumpang saya tidak bisa mendapatkan kembali barang mereka yang hilang, terutama uang mereka." (Adrie P. Saputra/Suar.ID)