Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Terlihat Anggun, Sebelum Tenggelamkan Kapal Asing Menteri Susi Sempat Berlenggak-lenggok Cantik di Atas Catwalk

Khaerunisa - Sabtu, 04 Mei 2019 | 15:08
Menteri Susi berlenggak-lenggok di atas caltwalk.
Twitter KKP RI

Menteri Susi berlenggak-lenggok di atas caltwalk.

Dikutip dari kemenpppa.go.id, menurut Maya Miranda Ambarsari, Founder Rumah Belajar Miranda sekaligus owner JD.ID, acara tersebut diadakan sebagai bentuk partisipasi perempuan khususnya dalam melestarikan budaya Indonesia melalui karya seni kebaya.

Sekaligus dalam rangka peringatan Hari Kartini dan Hari Pendidikan Nasional.

Sehingga nantinya dana yang dihasilkan dari lelang kebaya dan batik akan disumbangkan ke Yayasan Happy Hearts Indonesia.

Yayasan tersebut merupakan yayasan yang fokus pada pendidikan di Indonesia wilayah Timur.

Menteri Susi bersama wanita inspirasi lainnya
Twitter @kpp_pa

Menteri Susi bersama wanita inspirasi lainnya

Baca Juga : Cerita Kematian Istri Mantan Inspektur Jenderal Polisi, Sebelum Meninggal Ia Sudah Siapkan Kain Kafannya Sendiri

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Pemberdayaan perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA),Yohana Yembise, menyampaikan bagaimana peran perempuan dalam bidang pembangunan seharusnya.

“Perempuan harus mampu berperan dan memberikan kontribusi yang setara dengan laki-laki terutama dalam bidang pembangunan nasional. Hal tersebut sebagai bentuk emansipasi perempuan dalam mewujudkan kesetaraan. Bicara tentang emansipasi, salah satu sosok yang menjadi panutan dan inspirasi bagi perempuan ialah Ibu Kartini,” ujar Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Yohana Yembise saat memberikan sambutan.

Yohana Yambise juga menyampaikan harapannya terhadap acara Cultural Festival 2019 tersebut.

"Besar harapan agar acara ini dapat menjadi wadah bagi para perempuan yang menginspirasi, cerdas, kreatif, dan inovatif dalam rangka mendukung kemajuan bangsa Indonesia di masa yang akan datang,” tutup Menteri Yohana.

Baca Juga : Viral Bule Bersihkan Selokan Sendiri, Pengunggah: 'Jangan Ganggu Budaya Kami yang Suka Buang Sampah Sembarangan'

Source :Kontan.co.id KEMENPPPA.GO.ID twiiter

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x