Suar.ID -Belum lama ini, forum ‘Jual Beli Bangka Online” dikejutkan oleh status salah satu anggotanya bernama Shella.
Seperti dilaporkan Bangka Pos pada Jumat (22/2) lalu, semua bermula ketika dia menemukan benda asing di laut.
Lantaran penasaran, dia melontarkan pertanyaan kepada anggota forum yang lain beserta foto gumpalan benda yang dia temukan.
Pertanyaan itu ternyata mendapat respon dari anggota-anggota yang lain.
Komentar pun datang silih berganti.
Sebagian besar mereka menduga, benda aneh itu adalah ambergris alias muntahan paus yang jika dijual harganya bisa mencapai miliaran.
Lepas dari benar tidaknya tebak-tebakan di forum itu, fakta bahwa muntahan paus berharga mahal benar adanya.
Ambergris biasa digunakan sebagai bahan baku parfum.
Pada April 2016 lalu pasangan dari Lancashire, Inggris, Gary dan Angela, mengaku telah menjual ambergris hingga Rp930 juta, hampir satu miliar.
Mereka menemukan batu lembek dengan bau serupa “persilangan antara muntahan dan kotoran manusia” ini di pantai Middleton, tak jauh dari tempat tinggal mereka.