"Iya (pekerjaannya) pengusaha. Itu aja," kata AKBP Harrisandi kepada Kompas.com saat dihubungi via telepon, Minggu (6/1).
Lebih jauh lagi, Arisandi menolak memberi informasi tambahan terkait identitas pria itu termasuk umur dan yang lainnya.
"Wah, enggak tahu saya kalau suainya. Masa (profesi dengan gaji kecil) berani bayar Rp80 juta. Ya pengusaha," lanjutnya.
Baca Juga : Terkait Kasus Prostitusi Online yang Menjerat Vanessa Angel, Hotman Paris Semprot Polisi dan Wartawan
Menurut Harrisandi, akan ada waktunya polisi mengungkap detail kasus itu pada masyarakat.
"Nanti pasti kami sampaikan, besok sama Kapola Jawa Timur ya," ucapnya singkat.
"Intinya ya itu pria yang bersama artis, orang pengusaha di Surabaya. Sampai sekarang masih tahap penyidikan, yang bersangkutan masih saksi," pungkas Harrisandi.
Diketahui juga sebelumnya Vanessa sudah memiliki seorang kekasih.
Kekasih Vanessa itu merupakan seorang pengusaha tekstil dan keduanya sering memamerkan kemersraan di akun Instagram Vanessa Angel.
Kekasih Vanessa juga sudah mendatangi Mapolda Jawa Timur pada Sabtu (5/1) malam untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi.