Follow Us

Sudah Disepakati! Begini Desain Akhir Surat Suara Pemilu Capres-Cawapres Tahun 2019

Suar.id - Jumat, 04 Januari 2019 | 20:30
desain surat suara pemilu capres-cawapres 2019
Kompas.com

desain surat suara pemilu capres-cawapres 2019

Suar.ID - Tahun 2019 adalah tahun politik. Tahun ini, Indonesia akan menyelenggarakan pemilu capres-cawapres untuk periode 2019-2024.

Situasi politik mulai makin kental terasa menjelang pemilu yang akan digelar pada April 2019 mendatang.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan tim kampanye calon presiden dan wakil presiden menyepakati desain surat suara Pilpres 2019.

Kesepakatan tersebut ditandai dengan penandatanganan persetujuan perwakilan peserta pemilu yang disaksikan oleh KPU dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Jumat (4/1/2019) siang.

Baca Juga : 6 Zodiak Ini Sering Berpikir Berlebihan dan Paling Mudah Alami Stres, Enggak Bisa Santai!

Dalam desain surat suara pilpres, tercantum foto pasangan capres-cawapres nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin serta pasangan calon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Kedua foto pasangan calon berlatar bendera merah putih. Tercantum pula nomor urut masing-masing pasangan calon.

Pasangan Jokowi-Ma'ruf terlihat mengenakan baju berwarna putih.

Keduanya juga terlihat mengenakan kopiah berwarna hitam.

desain surat suara pemilu capres-cawapres 2019
Kompas.com

desain surat suara pemilu capres-cawapres 2019

Baca Juga : Mulai 8 Januari 2019, Lion Air Tak Ada Bagasi Pesawat Gratis! Penumpang Harus Bayar Rp620 Ribu Kalau Bawa Banyak Barang

Source : Kompas.com

Editor : Aulia Dian Permata

Baca Lainnya

Latest