Follow Us

'Hujan Uang' di Hong Kong Bikin Heboh, Rp 9 Juta Uang Kertas Dihamburkan dari Puncak Gedung

Suar.id - Senin, 17 Desember 2018 | 11:13
hujan uang di Hong Kong
SCMP

hujan uang di Hong Kong

Petugas polisi yang menerima laporan tentang kejadian itu segera menuju lokasi. Mereka memperingatkan kepada warga agar tidak mengambil uang yang bertebaran.

Sebuah video kemudian diunggah di Facebook yang memperlihatkan peristiwa tak biasa itu.

Baca Juga : Denny Sumargo Dibesarkan Tanpa Sosok Ayah, Tapi Tak Pernah Tanyakan Alasan Perpisahan Orangtuanya

Polisi menyebutkan telah mengumpulkan uang hingga 5.000 dollar Hong Kong (sekitar Rp 9 juta) dari peristiwa itu, namun tidak ada seorang pun yang ditahan.

Pihak berwenang mengatakan tengah mencari pihak yang bertanggung jawab dalam kejadian itu.

Polisi menduga sosok pria dalam video adalah pemilik Epoch Cryptocurrency, sebuah laman Facebook yang mempromosikan kriptokurensi.

Pria tersebut dikenal dengan julukan Tuan Muda Koin, namun nama aslinya adalah Wong Ching-kit.

Namun saat ditanya kaitannya dengan peristiwa 'hujan uang", dia menolak tuduhan sebagai pihak yang bertanggung jawab.

"Jangan salahkan saya. Saya sendiri juga tidak tahu bagaimana uang bisa jatuh dari langit," ujar Wong.

Seorang pengacara, Albert Luk Wai-hung, menilai tindakan yang dilakukan pihak yang menyebarkan uang di tempat umum telah melanggar tata tertib dan menimbulkan kekacauan.

"Bagaimana dia menyebutnya sebagai promosi? Dia ingin menciptakan kekacauan dengan melakukannya," ujar Luk.

Source : Kompas.com

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest