Namun, deretan story yang diunggah Denny pada Kamis (13/12/2018) itu dihapus tak berapa lama kemudian.
Sementara dari pihak Dita Soedarjo telah mengkonfirmasi bahwa isu selingkuh itu tidak benar.
Dita mengunggah story berisi konfirmasi dirinya atas kabar batalnya pernikahan mereka.
Baca Juga : Lihat Video Menyentuh dari Putrinya, Istri Uya Kuya, Astrid Kuya Banjir Air Mata
"Saya tadinya ga mau buat klarifikasi ini tapi saya juga mau tidur jadi berat karena saya ga mau mantan saya disalahkan seakan saya suci," tulis Dita.
"Saya manusia juga saya banyak salah banyak tindakan saya yang salah tanpa sengaja, tolong maafkan. Tapi beberapa hal yang saya tidak lakukan dan banyak orang saksi saya tidak lakukan dibilang saya melakukan? Saya jadi bingung ya sedih juga, tapi saya percaya tuhan bela," sambungnya.
Dita membantah bahwa perselingkuhan menjadi penyebab hubungannya dengan Denny berakhir.
Bagi Dita, Denny adalah pria yang baik dan setia. Dita pun mendoakan agar Denny mendapatkan perempuan yang lebih baik dari dirinya.
Denny pun mengunggah perasaannya pada Dita Soedarjo dan bahwa ia masih mencintai mantan tunangannya itu.
"Menangislah sampai habis kesedihanmu, setelah itu bangkitlah dan kejar mimpimu. Jangan biarkan benci dan kemarahan menguasaimu,"
"Jangan biarkan sedihmu menyakiti yang lain, jangan menyalahkan dirimu dan keadaan. Salahkan saya, karena saya lebih kuat dengan hinaan,"
"Cintailah Tuhanmu melebihi hatimu dengan segala isi pikiranmu, hatimu dan jiwamu dan perbuatlah apa yang dikatakan Tuhan,"