Follow Us

Foto Bareng Anak Cucu, Jokowi Bersyukur Punya Anak yang Jual Martabak, Kopi dan Pisang Goreng

Aulia Dian Permata - Minggu, 09 Desember 2018 | 10:49
Jokowi ungkap rasa syukurnya saat anak-anaknya bisa mandiri dan berjualan martabak, pisang goreng dan kopi
Instagram @jokowi

Jokowi ungkap rasa syukurnya saat anak-anaknya bisa mandiri dan berjualan martabak, pisang goreng dan kopi

Namun kali ini, Jokowi menulis keterangan tentang rasa syukurnya memiliki anak-anak yang mandiri.

Jokowi menulis, "Sebagai orangtua, saya selalu bersyukur telah diberiNya anak-anak yang mandiri dan memikul tanggung jawab sendiri,"

"Ada yang menjual kopi, ada yang berjualan martabak, ada juga yang menjual pisang goreng. Saya tak perlu lagi memikirkan mereka harus bekerja di mana dan pekerjaan apa,"

unggahan Jokowi
Instagram @jokowi

unggahan Jokowi

Baca Juga : Persahabatan Ronaldo Dengan Teman Masa Kecilnya, Pengorbanan Dibayar Ketulusan

Anak-anak Jokowi belum ada yang mengikuti jejak ayahnya itu untuk terjun ke dunia politik.

Diketahui bahwa Gibran anak sulungnya punya sederet bisnis kuliner seperti katering Chili Pari di Solo, gerai martabak Markobar dan beberapa makanan seperti Cakar Dheer dan Pasta Buntel.

Jejak bisnis sang kakak ternyata ditiru oleh adiknya, Kaesang Pangarep yang mulai berjualan merchandise kaus Sang Javaz dan Truz serta merambah ke bisnis kuliner pisang goreng Sang Pisang.

Tak hanya dua anak kandungnya, anak menantunya, Bobby Nasution ternyata bergabung dalam ranah bisnis kuliner dengan membukai gerai kopi Jolo di Medan.

Bisnis anak-anaknya itu yang membuat Jokowi merasa bahwa mereka sudah mandiri dan tak perlu dicarikan pekerjaan olehnya.

Apalagi ketiga anak Jokowi ini mulai berkolaborasi dan membuat bisnis bersama.

Pada Mei 2018 silam, Gibran, Kaesang dan Bobby mendirikan Kedai Rakyat di Medan, Sumatera Utara.

Editor : Aulia Dian Permata

Baca Lainnya

Latest