"Bus ini sebagai salah satu pelengkap wahana. Sekali naik, penumpang membayar Rp5 ribu," tambah lurah yang punya akun Instagram @haviddanang ini.
Menurut Havid, sensasi bus Tayo paling terasa kalau naik di dek lantai dua. Dari bus yang tinggnya tiga meter ini, penumpang langsung bisa melihat panorama Taman Pakujoyo.
"Wisatawan bisa melihat areal persawahan yang hijau dan lapangan. Pokoknya penumpang akan senang karena pemandangan yang didapat berbeda dari naik mobil biasa," kata Havid berpromosi.
Nah, kalau tertarik untuk naik bus wisata Tayo di Gayam, bisa langsung datang ke lokasi Taman Pakujoyo Sukoharjo. Bus akan beroperasi tiap hari mulai pukul 08.00 - 19.00 WIB dan akan secara resmi diperkenalkan pada tanggal 25 November besok.
Baca Juga : Waspada, Ini 115 Obat Tradisional dan Suplemen Kesehatan Mengandung Bahan Kimia Obat yang Ditarik BPOM