Emak-emak Catat! Ini Skema Pencairan BLT PKH dan BPNT, Cair 600 Ribu

Minggu, 05 Maret 2023 | 16:04
Kolase: KONTAN/Baihaki dan Tribunnews/Herudin

Pada bulan Maret 2023 atau tepatnya jelang Ramadhan ini ada skema baru pencairan BLT seperti PKH dan BPNT, cair sampai Rp600 ribu.

Suar.ID -Pada bulan Maret 2023 atau tepatnya jelang Ramadhan ini ada skema baru pencairan BLT seperti PKH dan BPNT.

Untuk itu ada baiknya emak-emak penerima bansos ini catat apa saja yang jadi skema baru pencairan BLT PKH dan BPNT ini.

Skema baru soal yang jadi info terbaru BLT PKH dan BPNT pada Maret 2023 jelang Ramadhan ini yaitu sinergitas antara bank dan PT Pos Indonesia soal penyalurannya.

Bila dilakukan maka bakal ada 2 opsi yang dipakai oleh KPM (Keluarga Penerima Manfaat) nantinya dalam hal pencairan dana Bansos dari Kemensos ini.

Untuk pastikan bansos dicairkan KPM segera cek lewat link resminya yaitu cekbansos.kemensos.go.id.

Skema Baru Penyaluran Bansos

Dilansir TribunPontianak.co.id dari akun resmi Kemensos, pihak Kemensos telah sepakati soal penyaluran beberapa bantuan sosial dengan pihak BUMN.

Peran penting dari PT Pos Indonesia ini yaitu dikhususkan untuk jangkau daerah yang mana KPM-nya ini sangat susah dijangkau bank.

Hal ini pun disampaikan oleh wakil BUMN.

Bahwasanya, pihak PT Pos Indonesia nantinya bakal kelola lebih dari 50 persen untuk KPM yang ada di Kawasan 3T.

“Masyarakat yang selama ini mungkin sulit untuk berjalan ke cabang mungkin kurang informasi, akan dijadwalkan pegawai PT Pos ke rumahnya masing-masing.

"Dengan data biometrik termasuk foto, sehingga makin tepat sasaran,” tulis laman Kemensos.go.id

posindonesia.co.id
posindonesia.co.id

Suasana pengambilan bansos tunai Rp 600 ribu di kantor pos. Inilah cara dan syarat mengambil bansos tunai di kantor pos. Cek daftar penerimanya lewat cekbansos.kemensos.go.id.

Kendati begitu, pihak BUMN di sini meliputi PT Pos Indonesia dan juga Bank Himbara seperti BRI, BNI, BTN, dan Mandiri.

Pihak Kemensos pun sepakati kalau KPM yang lebih dekat dengan Bank Himbara dapat ambil bantuan secara tunai.

Namun bila KPM ini jauh dari Bank Himbara, peran PT Pos Indonesia pun bakal berdampak ke mereka.

Pada skema baru pencairan BLT PKH pada Maret 2023 kali ini bisa ada pengecualian.

Pengecualian ini yaitu pada mereka yang dekat dengan Bank Himbara dan ambil bansos BLT PKH dan BPNT-nya di PT Pos Indonesia.

Disampaikan juga kalau ada waktu yang ditentukan untuk ambil bansos secara tunai di bank.

Sehingga, bila lewat dari waktu yang ditetapkan maka harus diambil di PT Pos Indonesia.

Selama ini, BLT BPNT diambil di e-warung.

Namun bisa diambil secara langsung memprosesnya di Bank Himbara.

Hal ini nantinya malah bantu para masyarakat KPM dalam proses pengambilan bansos.

Besaran Bansos BLT PKH 2023

Tribun Pontianak

Ilustrasi bansos BLT PKH 2023

- Ibu hamil atau Nifas: Rp3 juta per tahun.

- Anak usia dini 0-6 tahun: Rp3 juta per tahun.

- Anak SD/Sederajat: Rp900 ribu per tahun.

- Anak SMP/Sederajat: Rp1,5 juta per tahun.

- Anak SMA/Sederajat: Rp2 juta per tahun.

- Penyandang disabilitas berat: Rp2,4 juta per tahun.

- Lanjut usia: Rp2,4 Juta per tahun.

Besaran Bansos BLT BPNT 2023

Untuk diketahui, besaran bansos BLT BPNT 2023 ini bila menilik tahun sebelumnya maka akan cair sebesar Rp200 ribu per bulan atau Rp600 ribu per 3 bulan.

Baca Juga: Lumayan 3 Juta, Simak Jadwal Pencairan BLT PKH 2023, Jawa Timur Kapan?

Editor : Aditya Eriza Fahmi

Baca Lainnya