Pembunuh Keluarga Di Magelang Ternyata Pernah Suguhkan Es Dawet Campur Racun, Gagal Karena Hal Ini

Kamis, 01 Desember 2022 | 07:39
Tribun Jogja/Nanda Sagita Ginting

Pembunuh Keluarga Di Magelang Ternyata Pernah Suguhkan Es Dawet Campur Racun, Gagal Karena Hal Ini.

Suar.ID -Pembunuh Keluarga Di Magelang Ternyata Pernah Suguhkan Es Dawet Campur Racun, Gagal Karena Hal Ini.

Pendalaman penyidikan kasus anak racuni ayah, ibu, dan kakak kandung di Magelang menemui fakta baru.

Dhio Daffa (DDS) ternyata dua kali meracuni keluarga sebelum akhirnya para korban meninggal dunia.

Percobaan pertama yang dilakukan, Dhio Daffa mencampurkan zat kimia mematikan itu ke es dawet.

Percobaan itu pun terkonfirmasi dari pernyataan Asisten Rumah Tangga (ART) keluarga itu.

Sang ART yang bernama Sartinah menyatakan, tiga-empat hari sebelum kejadian tragis itu, ayah, ibu dan kakak tersangka keracunan es dawet.

Kala itu, mereka dapat tertolong.

Ibu dan kakak perempuan tersangka Dheo sudah sembuh.

Sedangkan, sang ayah masih dalam proses penyembuhan.

"Itu pernah waktu kemarin sekitar tiga hari lalu, kayak keracunan es dawet,"

"Tapi, itu sudah berobat kok,"

"Terus, ibu sama anaknya yang perempuan sudah sembuh,"

"Cuma, bapak lagi pemulihan," ungkapnya pada wawancara dengan Tribunjogja.com, Senin (28/11/2022).

Diduga karena usaha pertama gagal, tersangka Dhio Daffa melancarkan usaha percobaan pembunuhan itu untuk kali kedua.

Istimewa via Tribun Jateng
Istimewa via Tribun Jateng

Pembunuh Keluarga Di Magelang Ternyata Pernah Suguhkan Es Dawet Campur Racun, Gagal Karena Hal Ini.

Kali ini dilancarkan dengan mencampurkan ke teh dan kopi pada Senin (28/11/2022).

Dosisnya pun lebih banyak dibandingkan dengan usaha percobaan pertama yang hanya menimbulkan mual-mual.

Baca Juga: Tega Racuni Ibu, Bapak, Dan Kakak Kandung Hingga Tewas, Begini Nasib Dhio Alias DDS

Editor : Ervananto Ekadilla

Sumber : Tribun Jogja

Baca Lainnya