Jangan Sampai Nyesel Seumur Hidup! Orangtua Harap Kurangi Anak Konsumsi Es, Tega Kalau Anak Menderita Penyakit Mematikan Ini?

Rabu, 11 Mei 2022 | 14:06
unsplash.com/Lanju Fotografie

ilustrasi air es

Suar.ID - Minum es sangatlah digemari, termasuk oleh anak-anak. Tidak jarang, anak-anak dibiarkan minum es setiap kecil.

Apalagi saat cuaca sangat terik, pasti minum air es semakin menggoda. Lantaran minum air es bisa terasa semakin menyegarkan.

Sebenarnya bila dilakukan sesekali, minum es memang tak terlalu berbahaya. Namun, minum es dua sampai tiga kali dalam sehari bisa jadi sangat mengkhawatirkan.

Apa saja bahaya minum air es setiap hari?

Berikut tiga bahaya minum air es setiap hari:

1. Tenggorokan menjadi sakit

Pertama, tenggorokan menjadi sakit. Minum air es terlalu sering bisa menyebabkan tenggorokan anak sakit.

Hal ini disebabkan, karena air es bisa membuat mukosa pernapasan menjadi tersumbat.

Padahal, mukosa berperan dalam melindungi lapisan tenggorokan dan perlindungan terhadap infeksi.

2. Mengalami sembelit

Kedua, anak-anak akan mengalami sembelit.

Umumnya, air yang dingin bisa membekukan makanan. Atas hal itu, makanan yang dikonsumsi menjadi kaku saat melewati tubuh.

Lalu, usus akan berkontraksi dan lebih sulit untuk membuang air besar secara normal.

Bila usus iritasi, maka akan menyebabkan diare, sakit perut atau. sembelit.

Maka itu, orang tua disarankan untuk mengurangi atau menghindari anak minum es.

3. Hidrasi menjadi terganggu

Ketiga, hidrasi menjadi terganggu. Dengan begitu, anak-anak akan lebih sering merasa haus.

Hal ini disebabkan, karena minum-minuman dingin yang ditambahkan es batu tidak memiliki banyak cairan.

Saat anak mengonsumsinya, maka tidak akan mempercepat hidrasi.

Dikhawatirkan es dapat menyusutkan pembuluh darah di sekitar usus.

Sehingga, proses hidrasi menjadi lambat dan terganggu.

Apalagi, jika anak membeli minuman dingin yang memiliki ragam rasa.

Minuman dingin juga kerap mengandung banyak gula, sehingga dikhawatirkan membuat gula darah meningkat.

Kadar gula darah yang tinggi tentu tidak baik untuk tumbuh kembang anak, yang bisa memicu penyakit diabetes.

Baca Juga: Masih Banyak yang Percaya Minum Es Saat Haid Bikin Darah Jadi Beku Bahkan Terkena Kanker Serviks, Fakta Atau Mitos? Berikut Penjelasan Para Ahli

Tag

Editor : Rahma Imanina Hasfi

Sumber Nakita.ID