Salim Nauderer Silakan Minggir, Rachel Vennya dan Niko Al Hakim Makin Kompak dan Hangat Temani Xabiru Dirawat di Rumah Sakit

Minggu, 20 Februari 2022 | 17:31
Instagram @okintph

Niko Al Hakim dan Rachel Vennya bersama kedua anaknya

Suar.ID- Mantan suami istri, Rachel Vennya dan Niko Al Hakim tiba-tiba kembali menuai sorotan.

Meskipun keduanya sudah resmi bercerai, Rachel Vennya dan Okin sepakat untuk tetap kompak menjalani peran sebagai orangtua.

Seperti yang diketahui publik, dari pernikahan Rachel Vennya dan Niko Al Hakim, mereka dikaruniai 2 anak.

Anak sulung mereka yang bernama Xabiru dikabarkan sedang sakit dan harus dirawat di Rumah Sakit.

Rachel mengunggah kebersamaan dengan mantan suaminya di Instagram seperti dilansir Tribun Seleb.

Baca Juga: Salim Nauderer dan Zara Adhisty Siap-siap Nangis Darah! Keintiman Rachel Vennya dan Okin Makin Terpampang Nyata! Netizen Ramai-ramai Dukung Rujuk?

Dalam foto tersebut, tangan Xabiru sedang diinfus.

"Syafakallah (cepat sembuh) Abang," tulisRachel Vennya, dikutip Minggu (20/2/2022).

Kendati demikian, Rachel tidak menjelaskan penyakit apa yang diidap putranya.

"Doain abang cepet sembuh yaa aunty dan oom biar cepet sembuh dan bakteri-bakteri jahatnya," tulis Rachel di Instagram Story-nya.

Instagram.com/nyinyir_update_official

Insta Story Rachel Vennya

Rachel juga membagikan beberapa cuplikan video terkait kondisi Xabiru.

Baca Juga: Bak Paling Disakiti Imbas Kabur dari Karantina, Rachel Vennya Curhat Sempat Ditoyor Hingga Dicubit Sampai Pilih Ditusuk Sekalian, Netizen: Kamu Kan Sopan

Sontak kabar ini menuai perhatian para fans Xabiru yang turut mendoakan kesembuhannya.

Selain mendoakan kesembuhan Xabiru, warganet juga menyoroti kekompakan Rachel Vennya dan Niko Al Hakim.

Seolah lupa pada Salim Nauderer, kekasih Rachel Vennya saat ini, kekompakan mereka bahkan dirumorkan bahwa keduanya rujuk.

Pasalnya sejak kasus Rachel Vennya kabur dari karantina, Salim Nauderer jarang muncul ke hadapan publik.

Rachel Vennya akhir-akhir ini lebih sering menghabiskan waktu bersama mantan suaminya.

Baca Juga: Akhirnya Terbongkar Semua, Rachel Vennya Ternyata Suap 40 Juta Petugas Bandara Untuk Cabut Dari Tempat Karantina, Mentang-mentang Uang Hasil Endorse-nya Banyak Ya

Termasuk saat harus menemani Xabiru di rumah sakit pun, Rachel Vennya ditemani oleh Niko Al Hakim.

Instagram: @okintph
Instagram: @okintph

Niko Al Hakim dan Rachel Vennya kompak merayakan ulang tahun sang anak, keduanya diminta rujuk

Bahkan di dalam unggahan video singkat Rachel Vennya, Okin nampak tertidur di ranjang yang seharusnya diperuntukkan bagi Xabiru.

"Pindah samping aku karena sempit dia gak tega bangunin ayahnya," tulis Rachel.

Rachel Vennya dan Okinsudah bercerai, keduanya juga sempat berselisih pasca perceraian mereka.

Namun belakangan ini, baikOkindanRachel Vennyakerap membagikan potret kebersamaan mereka di laman Instagram masing-masing.

Baca Juga: Konon Katanya Bukan untuk Party, Xabiru dan Chava Dijadikan Alasan Rachel Vennya Tak Menjalani Karantina, Mantan Okin: Aku Tahu Aku Salah

Tag

Editor : Devi Nirmala Muthia

Sumber Tribun Seleb