Suar.ID - Setiap penumpang transportasi umum memang sudah sewajibnya memperhatikan betul peraturan dalam menumpang.
Hal dikarenakan menyangkut mengenai kenyamanan dan keamanan bersama dengan penumpang lain.
Tak cuma sampai disitu, menjaga penumpang anak-anak pun wajib bagi para orangtua.
Bila tidak, bisa jadi ada hal yang malah membahayakan.
Seperti yang belum lama ini terjadi ini.
Dilansir Kompas.com, seorang penumpang anak-anak yang berada di seat row 11 tetiba melepas penutup pelindungan tuas pintu darurat atau over handle emergency exit.
Hal ini dilakukan di luar pengawasan orangtuanya.
Diketahui, maskapai yang ditumpangi ini adalah pesawat Citilink dengan nomor penerbanganQG 944 rute Cengkareng-Batam.
Pesawat Citilink ini pun terpaksa mendarat darurat di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang, Sumatera Selatan pada Senin (27/9) pukul 16.05 WIB.
Akibat hal ini, awak kabin yang bertugas pun langsung melakukan tindakan sesuai prosedur yaitu dengan menginformasikan kejadian ini pada kapten pilot.
Selanjutnya, pilot pun memutuskan untuk mengalihkan penerbangan ke Bandara SMB II Palembang.
"Kapten pilot segera memutuskan untuk mengalihkan (divert) penerbangan ke bandara terdekat untuk dilakukan pengecekan secara teknis kondisi pesawat dan memastikan pesawat dalam kondisi aman untuk menjamin keselamatan dan keamanan penerbangan," kata Diah dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (28/9/2021).
Usai dipastikan, pesawat pun dalam kondisi aman dan akhirnya penerbangan ke Batam kembali dilanjutkan pada pukul 19.10 WIB.
Tak cuma itu, awak kabin pun meminta keterangan pada orangtua anak tersebut.
Diah pun memastikan kalau operasional penerbangan Citilink tetap berjalan dengan normal.
Bahkan, semua penumpang yang berada dalam penerbangan ini pun berada di dalam kondisi baik.
"Saat ini pesawat telah mendarat dengan selamat di Batam.
"Dapat kami informasikan bahwa sebelum melanjutkan perjalanan ke Batam, telah dilakukan pengecekan oleh Citilink, tim teknik serta otoritas berwenang, dan hasil menunjukkan bahwa pesawat dinyatakan aman untuk melanjutkan perjalanan," ujar Diah.
Adapun Citilink mengangkut anak-anak ini atas izin dan rekomendasi dari tim Satgas Covid-19 setempat.
Tepatnya tim Satgas Covid-19 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang.
Semua dokumen calon penumpang ini juga telah diperiksa sesuai dengan prosedur.
"Citilink senantiasa mengutamakan aspek keselamatan, serta keamanan penerbangan.
"Oleh karena itu, kami selalu berupaya sejak dini dalam mengantisipasi hal-hal yang berpotensi mengganggu keselamatan dan keamanan penerbangan," kata Diah.