Suar.ID - Belum lama ini berita tentang bidan yang tertipu polisi gadungan membuat netizen keheranan.
Pasalnya, polisi gadungan tersebut sukses menghamili seorang bidan dan 5 janda.
Banyak wanita ternyata memang dibuat klepek-klepek saat melihat pria yang berseragam.
Sayangnya, ada oknum tak bertanggung jawab memanfaatkan seragam untuk melakukan penipuan dan memamerkan kegagahannya.
Dalam kasus serupa, seorang pria bernama Ramadhan (25), diamankan Satuan Polisi Militer TNI Angkatan Udara (POM AU) Lanud Atang Sedjaja Bogor, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor karena melakukan penipuan.Melansir dari Tribunnews.com, Ramadhan ditangkap karena mengaku dirinya sebagai anggota TNI AU.
Hal itu dia lakukan untuk mengelabui dan mencuri hati wanita yang dicintainya.Selama tiga tahun, Ramadhan berhasil memacari wanita cantik yang berprofesi sebagai perawat.
Ramadhan yang pekerjaan aslinya driver ojek online (ojol), membeli seragam yang terlihat seperti TNI AU untuk meyakinkan pacarnya.Dansat POM TNI AU Lanud Atang Sendjaja Bogor Letkol POM Kadek Jaya menuturkan, Ramadhan diamankan petugas di kediaman pacarnya."(Ramadhan) kami amankan Kamis malam kemarin dan langsung kita bawa ke Lanud Atang Sendjaja untuk dimintai keterangan lebih lanjut," ujar Kadek yang dikutip dari Tribunnews.com.Ramadhan selama 3 tahun mengaku menjadi POM TNI AU gadungan berpangkat Sersan Dua (Serda) untuk mengelabui wanita yang dipacarinya.
Pasalnya, pada tahun pertama menjalin hubungan dengan adiknya,Ramadhan pernah mengaku sebagai pengacara."Ramadhan sudah pacaran sama adik saya selama tiga tahun, awalnya dia bilang jadi pengacara, tapi belakangan justru ngakunya anggota POM TNI AU," ujarnya.Sihabudin pun menghubungi Lanud Atang Sedjaja Bogor untuk memastikan kebenaran profesi Ramadhan.Setelah dilalukan pengecekan, identitas Ramadhan tidak terdaftar di POM TNI AU."Saat saya coba cek apakah Ramadhan memang benar anggota atau bukan, ternyata nama dia tidak ada," katanya.
Dalam foto itu Ramadhan tampak berfoto mesra dengan seorang gadis cantik berpakaian perawat.Netizen pun merasa kasihan kepada cewek yang telah tertipu tentara gadungan ini.Berikut komentar netizen:"Ampuuunnn... kesian..," tulis akun donny_prestiya."Wkwk kesian cewenya," tulis akun idamwicks."Kasihan cewe itu kena bohongi," tulis akun neurhadi10."Kasian banget itu ceweknya. Duh menang banyak itu cowoknya," tulis akun onlywulan."Setidaknya dia memberikan pelajaran pnting bagi wanita-wanita, apalagi bagi korban-korban yang sudah diembat! Mohon bersabar jika sudah babak belur," tulis akun allchordband.
Ia bersyukur dan merasa masih sangat beruntung, karena mereka belum sampai melangkah ke jenjang yang lebih serius atau pernikahan.