Bisa Diterima dengan Akal Sehat, Mungkin Ini Awal Mula Mitos Duduk di Depan Pintu Jadi Sulit Dapat Jodoh Muncul di Indonesia

Minggu, 22 Agustus 2021 | 16:38
Pixabay.com

Ilustrasi pintu

Suar.ID - Banyak mitos tersebar di Indonesia, salah satu yang mungkin tidak asing adalah mitos tentang duduk di depan pintu.Banyak orang percaya bahwa duduk di depan pintu akan membuat seseorang jadi susah dapat jodoh.Namanya juga mitos, pasti hal itu terdengar tidak masuk akal.

Baca Juga: Kerap Kali Dianggap Seram, Ternyata Ada Makna Lain dari Mitos Mendengar Suara Burung di Malam Hari, Simak Yuk!Mitos itu biasanya berasal dari pengalaman hidup yang dilalui oleh para orang-orang tua di zaman dulu.Mitos pantangan ini biasanya diperuntukkan bagi seorang anak yang belum menikah.

Baca Juga: Benarkah Mitos Makan Dicobek atau Ulekan Bakal Dapat Jodoh Seorang Janda?

Bertujuan untuk menakut-nakuti atau mencegah agar sang anak tidak duduk di depan pintu rumahnya.

Dikutip dari berbagai sumber, ada beberapa alasan yang bisa diterima akal sehat akan mitos tersebut. Pertama, seorang anak dilarang duduk di depan pintu karena akan menghalang-halangi orang yang akan keluar dan masuk rumah, termasuk tamu yang akan melamar sang anak.Duduk di depan pintu tentu menyulitkan orang lain yang akan masuk dan keluar melalui pintu tersebut.

Kedua, saat akan ada orang lain yang melewati pintu, anak juga pasti jadi tidak nyaman karena harus bergeser atau pindah tempat.

Baca Juga: Sering Mendengar Suara Aneh Saat Mendengar Naik Gunung? Ini Dia Penjelasan Ahli tentang Makna Mitos Suara Aneh yang Sering Terdengar Oleh Para Pendaki Gunung

Maka dari itu orangtua mengatakan hal itu agar anak duduk di tempat yang nyaman bagi dia dan bagi orang lain.

Tag

Editor : Adrie Saputra