Kacau! Ayah Rozak Mendapatkan Surat Teguran dari Pak RT Gara-gara Nekat Gelar Acara Agustus-an Saat Pandemi

Kamis, 19 Agustus 2021 | 16:03
YouTube Surya Citra Televisi (SCTV)

Abdul Rozak ungkap konsep baju pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman

Suar.ID - Keluarga Ayu Ting Ting baru-baru ini menjadi sorotan masyarakat.

Bahkan keluarganya mendapat teguran dari Ketua RT setempat.

Dikutip dari Banjarmasinpost, Ayah Ayu Ting Ting, Abdul Rozak itu dikirimi surat teguran oleh Ketua RT yang ternyata berasal dari Walikota Depok.

Meski ayah Rozak sudah mendapatkan teguran dari pak RT setempat.

Baca Juga: Nissa Sabyan Tak Kunjung Sadar Diri, Akurnya Ayus dan Ririe Fairus Pascacerai Tertangkap Kamera dan Bikin Netizen Trenyuh

Tak ambil pusing keluarga biduan dangdut tersebut mengaku telah melakukan tes swab dan patuh pada prokes.

Sebagai orang ternama di kampung halamannya, rupanya keluarga Ayu Ting Ting sering mengadakan acara Agustus-an.

Kebiasaan ini bahkan sudah sering mereka gelar sejak tahun-tahun kemarin.

Pada tahun ini, ayah Rozak mengatakan jika acara lomba Agustus-an rencananya bakal digelar di komplek perumahannya.

Baca Juga: Pantas aja Rumahnya Sampai 6.000 Meter Persegi dan Ada Lapangan Golf Pribadi, Ternyata Pasha Masih dapat Ratusan Juta dari Royalti Band Ungu: Pasha gak bisa Diganti

Bahkan sang biduan rela tak ambil jadwal syuting untuk ikut perayaan HUT RI ke-76 bersama keluarga.

Rencana semula Ayu Ting Ting dan keluarga akan mengadakan acara Agustusan bareng dengan pemuda setempat.

Bahkan ayah Rozak menyebut jika sudah sempat merencanakan berbagai lomba mulai dari tarik tambang hingga balap karung dengan anak-anak muda di kampung.

Sudah menyiapkan rencana matang-matang sayangnya acara tersebut gagal digelar.

YouTube

Salah satu rekan artis mengaku terganggu dengan sikap Ayu Ting Ting.

Seperti dimuat Tribun Bogor, ayah Rozak rupanya mendapatkan surat teguran dari RT setempat.

Surat tersebut diakui dari Wali Kota Depok yang tidak memberikan izin untuk agenda perayaan 17 Agustus.

"Eh gak tahunya ada surat edaran dari pak RT gak bolehin. Ada surat edaran dari pak Wali Kota," ungkap ayah Rozak.

Mendapat surat edaran dari pak RT, ayah Rozak mengaku sedih padahal acara ini sudah menjadi agenda rutin yang ia lakukan bersama warga sekitar.

Baca Juga: Tak Perlu Lagi Obat, Ternyata Begini Cara Mengatasi Darah Tinggi Cuma Bermodalkan Belimbing Wuluh, Mudah dan Gak Pakai RIbet Loh!

Instagram/ayutingting92
Instagram/ayutingting92

Keseruan Ayu Ting Ting rayakan 17 Agustus

Disebut ayah Rozak jika sudah banyak ibu-ibu yang menagih janji agar diadakan lomba Agustus-an, namun kini mau tak mau harus menjalankan aturan yang sudah ditetapkan pemerintah.

"Kita ngikutin pemerintah aja pastinya, kalau udah titik aman mudah-mudahan semuanya bisa melakukannya," terang ayah Rozak.

Melansir GridHits.ID, meski sudah mendapat surat teguran, ayah Ayu Ting Ting tetap menggelar acara di rumahnya.

Hanya saja, orang-orang yang diajak berpartisipasi hanyalah keluarga dekat saja.

Tampak kerumunan banyak orang mengenakan baju merah putih di rumah Ayu Ting Ting.

"Karena pandemi jadi kita tetap bikin lomba 17 Agustusan untuk keluarga kita sendiri," terang Ayu Ting Ting seperti yang dibagikan di laman Instagram pribadinya.

Akhirnya, rencana perayaan tersebut hanya diikuti oleh anggota keluarga saja agar hadiah yang disediakan tidak terbuang sia-sia.

Baca Juga: 2 Wajah Ariel NOAH Soal Video Syur Yang Menjeratnya 2010 Lalu, Di Depan Cut Tari Merengek-rengek Minta Maaf, Di Depan Penyidik Diam Seribu Bahasa Cuma Ngangguk Saja

Tetap melanjutkan perayaan 17 Agustus, ayah Rozak mengaku acara digelar dengan mematuhi prokes.

"Harus jaga jarak dan tetap pakai masker," terang ayah Ayu Ting Ting.

Ayah dari 2 orang anak itu juga menambahkan jika sebelum acara digelar mereka telah melakukan swab tes dari pagi.

"Tapi semuanya ngikutin protokol kesehatan. Kita semua udah swab kok tadi pagi, semua udah swab," terang ayah Rozak memberikan pembelaan.

Editor : Adrie Saputra

Sumber : Banjarmasinpost

Baca Lainnya