Suar.ID -Sejak pandemi melanda negeri ini, seluruh mobilitas sosial dibatasi demi menekan laju penyebaran virus covid-19.
Salah satu mobilitas sosial yang dihindari adalah penularan di sekolah.
Oleh sebab itu, sejak Maret 2020 lalu, anak-anak harus melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah.
Perubahan ini tentu memberi banyak efek ke kebiasaan sebagian besar orang.
Termasuk di dalamnya adalah kebiasaan mandi yang mulai berubah sejak semua orang dihimbau untuk di rumah aja.
Tak sedikit orangtua yang mengeluh anaknya mulai malas mandi dengan rutin seperti sebelum pandemi.
Lalu, bagaimana cara mengatasi anak yang mulai malas mandi ketika menjalani sekolah dari rumah?
Dikutip dariNova,ada beberapa trik jitu untuk mengatasi anak malas mandi selama di rumah aja.
1. Menetapkan Jam Mandi
Sebelumnya, Anda perlu membuat kesepakatan dengan anak terkait jam mandi yang rutin setiap harinya.
Jika sudah membuat kesepakatan, Anda bisa memberikan pengertian bila tiba waktunya anak Anda masih asik dengan dunianya sendiri.
Sampaikan dengan baik bahwa kegiatan akan lebih menyenangkan dan segar jika kondisi tubuh sudah mandi.
2.Ajakan untuk Bermain Air
Jika anak Anda masih di usia balita, tidak ada salahnya menggunakan bujukan bermain air.
Sebelum Anda membasuh tubuhnya untuk mandi, ajak si kecil untuk bermain air dan bersenang-senang dengan segarnya air.
Ketika baju dan tubuhnya sudah mulai basah, barulah ajak si kecil untuk membersihkan tubuhnya dengan sabun dan mandi seperti biasa.
3. Membawa Mainan Saat Mandi
Trik ini juga bisa ampuh untuk mengatasi anak yang malas mandi.
Dengan membawa mainan saat mandi, anak akan lebih ceria dan bersemangat untuk melakukan ritual kebiasaan mandi seperti biasanya.
Tak perlu banyak-banyak, cukup 2-3 mainan yang anti air dan bisa digunakan di kamar mandi, tentu cukup untuk membuat anak bersenang-senang.
4. Beri Pujian
Ketika anak sudah selesai dengan ritual mandinya, jangan lupa untuk mengapresiasi si kecil.
Bukan untuk merasa berlebihan, hal ini dilakukan untuk mengapresiasi perjuangan si kecil melawan rasa malasnya.
Kalimat positif seperti, "Nah kalau wangi gini kan cakep anak Bunda," atau sejenisnya.
5. Jangan Memaksa
Selayaknya orang dewasa, anak-anak juga tidak suka untuk dipaksa, termasuk untuk kebiasaan mandi.
Jika memang si kecil masih enggan untuk masuk ke kamar mandi, tahan diri Anda untuk menuruti emosi.
Hal ini memang mudah secara teori, paling tidak jika anak sudah sulit sekali disuruh mandi, tunggu beberapa menit dan sindir secara halus atau katakan baik-baik agar ia bergegas untuk mandi.