Suar.ID -Kandasnya hubungan Kaesang dengan Felicia Tissue memanglah sempat membuat heboh publik.
Setelah hubungan keduanya kandas, Felicia Tissue ini sempat diam seribu bahasa.
Meski begitu, kini akhirnya mantan Kaesang ini akhirnya memberikan klarifikasi soal kandasnya hubungan asmara dengan putra bungsu Presiden Jokowi ini.
Felicia Tissue ini pun memberikan pernyataan dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTubenya.
Dalam video ini, perempuan kelahiran Maret 1994 ini mengeluarkan segala unek-uneknya.
Ia pun menegaskan kalau kandasnya jalinan asmaranya dengan Kaesang ini bukan masalah jodoh atau tidak berjodoh.
Menurut Felicia, hal ini lebih berkaitan dengan etika dalam menyelesaikan masalah.
Ini dikarenakan sebelumnya Kaesang ini telah berjanji untuk menikahinya.
Namun ia malah pergi tanpa memberikan kejelasan apapun.
Melihat hal ini, pakar mikro ekspresi, Kirdi Putra pun mencoba menganalisis raut wajah Felicia Tissue ketika mengungkapkan kisah pilunya ini.
Hal diungkapkannya dalam video yang diunggah di kanal YouTube Cumicumi pada Jumat (28/5).
Mulanya, Kirdi ini menyebutkan kalau ada rasa kesedihan dan juga amarah yang terbaca dari raut wajah Felicia.
"Dua ekspresi besar, ekspresi emosi besar yang ditampilkan oleh Felicia adalah sedih dan marah," kata Kirdi.
Menurutnya, ketika Felicia ini membahas soal ghosting ini nampak raut wajahnya ini menunjukkaan kesedihan.
"Ketika dia mengungkapkan beberapa hal misalnya contoh 'di-ghosting' istilahnya gitu," ucap Kirdi.
"Terlihat sekali alisnya turun, wajah bagian atas sisinya turun, wajah bagian bawah sisinya turun."
"Ini menunjukan emosi kuat berupasadnessatau kesedihan," sambungnya.
Selanjutnya, Kirdi ini mengungkapkan kalau ada rasa marah saat Felicia ini berbicara soak keji.
"Ketika bicara tentang keji, kejam, segala macam. Bibirnya menipis, itu marah," jelasKirdi.
"Jadi secara jelas dua emosi itu yang berganti-ganti muncul di Felicia," lanjutnya.