Suar.ID -Kebahagiaan terus terpancarkan dari wajah pasangan Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati, bahkan ia sempat mendapatkan harta karun sebaskom dari sang istri.
Keduanya resmi menikah di salah satu hotel di Jakarta pada Sabtu, 30 Januari 2021 lalu.
Setelah menikah, keduanya pun makin romantis.
Bahkan, Ibnu Jamil sempat mendapat hadiah ' Harta Karun Sebaskom' dari sang istri padabeberapa waktu lalu.
Hadiah dari Ririn Ekawati, wanita keturunan etnis Bugis, Sulawesi Selatan tersebut tampak sangat istimewa.
Pasalnya, hadiah untuk Ibnu Jamil tersebut sangat banyak hingga satu baskom, apakah itu?
Dalam tayangan dari Channel YouTube Jamilo TV, Harta Karun Sebaskom tersebut ternyata adalah Kapurung, masakan khas Luwu, Sulawesi Selatan.
Baca Juga: Baru Saja Nikah, Kebiasaaan Buruk Ririn Ekawati Langsung Terbongkar, Ibnu Jamil: Terkesan Males
Bahkan dalam tayangan video tersebut, kedua pasangan tampak kompak dalam membuat menu makanan dari bahan utama sagu itu.
Saat Ririn Ekawati menyuwir ikan sebagai bahan isi kapurung, Ibnu Jamil tak mau ketinggalan.
Sosok Ibnu yang dikenal sebagai presenter olahraga itu, ikut ambil bagian dengan mengolah adonan kapurung.
Saking bahagianya mengolah kapurung, Ibnu Jamil sampai-sampai kecipratan air panas yang dipakai untuk menyiram sagu.
"Hati-hati mengaduk, pakai perasaan, dia jago klo ngaduk-ngaduk perasaan,"canda Ririn Ekawati.
Setelah mengaduk adonan sagu menjadi kapurung, Ibnu tampak bersemangat membuat bola-bola kapurung.
Mulanya, Ibnu Jamil sempat dikritik karena ukuran bola sagu kapurung kebesaran.
"Itu terlalu besar," kata Ririn Ekawati.
"Oh begitu, begini ya," balas Ibnu sambil menurunkan bola kapurung ke kuah kuning.
Keromantisan pasangan suami istri ini juga tampak saat Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati menikmati bulan madu di Pulau Bali.