Suar.ID -Mungkin Anda tak asing dengan nama Terry Putri.
Ya, penampilan sosok yang satu ini sudah berubah drastis.
Bagaimana tidak, dulu sempat sering kali tampil seksi, kini Terry Putri tampil berhijab.
Meski sudah berhijrah dan memilih menggunakan hijab, siapa sangka Terry Putri tetap alami pelecehan.
Hal ini dirinya utarakan lewat postingan instagram pribadinya.
Mantan presenter acara olahraga ini mendapat perlakuan tak menyenangkan itu, meski sudah mengenakan busana tertutup dan berhijab.
"Saat tidak berhijab, begitu sering aku dilecehkan, dari kata-kata sampai perlakuan. Banyak yang bilang 'pakaian lo gitu sih ter'."
"Sekarang setelah berhijab, apakah mereka berhenti melakukan itu? Masih! Masih banyak tendensi begitu, bahkan tetap ada terang-terangan melakukan. Orang-orangnya pun masih sama," tulis Terry Putri di Instagram.
Baca Juga: Bikin Heboh! Artis Ini Sebut Luna Maya Artis Porno, Netizen: Bisa Dituntut Nih Mulut Kaya Gini
Bagi Terry Putri, tindakan yang dialaminya bukan karena ia berpenampilan tidak tertutup.
Menurutnya, penampilan seseorang bisa menjadi mengukur tinggi rendahnya keimanan seseorang.
Profesinya ini bahkan membuatnya sempat lekat dengan image seksi karena kerap mengenakan busana-busana terbuka.
Nah, kira-kira bagaimana kabarnya sekarang?
Baca Juga: Viral Bocah 8 Tahun Dipukul Ibunya pakai Selang, Alasan di Baliknya Ternyata Sangat Sepele
Dilansir Serambinews dari akun Instagramnya, begini gambaran kehidupan si cantik ini sekarang!
1. Terjun ke Dunia Bisnis
Terry Putri kini terjun ke dunia bisnis
Setelah sukses di dunia hiburan, Terry kini melebarkan sayapnya ke bidang bisnis fashion muslim.
Brand fashionnya ini menggunakan nama yang cukup unik yaitu Territory.
Selain dijual secara online, Terry juga mendirikan outlet untuk brand fashion muslimnya ini.
Kerena banget kan guys?
Baca Juga: Viral Wanita Tanpa Busana Diarak Warga di Sumatera, Polisi Akhirnya akan Menyelidiki Kasus Tersebut
2. Masih Aktif di Dunia Hiburan
Terry Putri masih tetap aktif di dunia hiburan
Meski tak sesering dulu, Terry Putri ternyata masih aktif di dunia hiburan.
Wajah ayunya masih bisa kita jumpai di beberapa acara televisi swasta nasional.
3. Sering Ikut Kajian
Terry Putri kini sering ikut kajian
Usai berhijrah dan memutuskan berhijab, kehidupan Terry Putri memang semakin religius.
Ia kerap mengikuti acara kajian Islam dan menjadi bintang tamu di acara tersebut.
Biasanya Terry akan membagikan kisah perjalanan hijrahnya pada orang lain.
Inspiratif banget kan?
4. Tetap Hobi Berolahraga
Masih tetap hobi berolahraga
Meski kini telah berhijab tak lantas membuat Terry meninggalkan dunia olahraga yang memang menjadi hobinya.
Ya, berhijab bagi Terry bukanlah alasan untuk tak berolahraga.
Hal tersebut ia buktikan dengan tetap mengikuti acara olahraga dan memakai pakaian olahraga yang tertutup.
Baca Juga: Heboh! Penggali Kubur di Aceh Ini Temukan 'Harta Karun' Kuno dari Kerajaan Inggris
5. Aktif di Kegiatan Sosial
Selain sering mengikuti acara kajian, Terry juga aktif di kegiatan sosial.
Duh komplit banget ya artis yang satu ini.
Sudah pintar, mandiri, berprestasi, peduli sesama lagi.
Jadi makin ngefans kan guys?
(Amel)
Artikel ini telah tayang di Wiken.ID dengan judul"Alami Pelecehan Usai Hijrah Kini Jarang Muncul di TV, Begini Kabar Artis yang Dulu Tampil Seksi, Nomor 5 Bikin Hati Tersentuh!".