Suar.ID -Anang Hermansyah dan Ashanty berdebat sengit untuk memutusan masa depan Azriel Hermansyah.
Pasalnya Azriel mendadak mengatakan ingin berhenti kuliah dan masuk sekolah kepolisian.
Keinginannya itu mendapat tanggapan berbeda dari Anang dan Ashanty.
Alhasil, pasangan musisi itu pun terlibat perdebatan dan saling ngotot.
Anang mendukung keputusan Azriel, namun Ashanty tidak sependapat.
Meski mengakui Azriel punya bakat menembak, Ashanty tak mendukung anak sambungnya itu masuk kepolisian.
"Aku bener-bener enggak nyangka loh dia jago banget, kamu fokusnya bagus.
"Ya tapi jangan karena jago itu jadi pengin polisi," ucap Ashanty dalam tayangan YouTube The Hermansyah A6, (27/8/2020).
Sementara Anang sangat mendukung keputusan Azriel.
Anang berkali-kali mengutarakan dukungannya kepada sang putra.

:quality(100)/photo/2020/07/03/2958974008.jpg)
'Dihasut' Azriel untuk Habiskan Rp 2,4 Miliar Demi Barang Mewah, Anang Hermansyah Bingung Minta Izin ke Ashanty: Beli Dulu, Baru Izin
Namun, omongannya sering dipotong oleh Ashanty.
Sementara Ashanty terlihat merasa Anang lah yang menyela omongannya.
"Enggak, terus," ucap Anang mencoba mengutarakan dukungannya.
"Diem dulu enggak usah ikut-ikut ah," potong Ashanty.
Mendengar bentakan istrinya, Anang kesal sendiri lantaran merasa pendapatnya tak didengarkan.
"Loh, aku ngapain di sini kalau enggak boleh ikut? Gimana sih," kata Anang kesal.
Anang pun langsung beranjak pergi dengan raut kesal.
Keluarga Anang Hermansyah sedang berdiskusi.
"Ya udah enggak usah di sini enggak apa-apa," balas Ashanty santai.
Melihat perdebatan kedua orangtuanya, Aurel juga dibuat geregetan.
"Tom and Jerry," ucap Aurel.
"Jangan gara-gara kamu jago nembak kemarin kamu mau jadi polisi Jiel," lanjut Ashanty menasihati Azriel.
Meski telah pergi dan tak mau ikut berdiskusi, Anang nyatanya kembali nimbrung.
"Enggak apa-apa," kata Anang.
"Tuh ngapain ke sini lagi?," bentak Ashanty.
"Kan kedengeran soalnya," ujar Anang.
"Jangan ikut campur urusan anakku," tandas Ashanty.
Anang dan Ashanty lantas kembali berdebat dan ditonton Aurel dan Azriel.