Suar.ID -Tak banyak yang tahu kalau air mentimun ini memiliki segudang khasiat yang baik bagi tubuh.
Bagaimana tidak, air mentimun ini diketahui kaya dengan vitamin dan mineral penting lainnya.
Tak sampai disitu, mentimun juga kaya dengan vitamin B, potasium, dan magnesium.
Jumlah kalori dalam air mentimun cukup rendah sehingga dapat membantu proses penurunan berat badan.
Baca Juga: Sering Dianggap Tak Menyehatkan, Ternyata Mi Instan Bisa Jadi Makanan Menyehatkan, Begini Caranya...
Minuman ini juga bisa menjadi salah satu pilihan tepat untuk detoksifikasi.
Melansir food.ndtv.com, menurut ahli gizi di Bangalore, Dr. Anju Sood, "Apa pun yang memiliki kandungan air tinggi, juga memiliki banyak vitamin dan mineral di dalamnya.
Air mentimun membantu mengeluarkan sebagian besar racun dari tubuh."
Rutin minum air mentimun setiap hari dapat memberi segudang manfaat kesehatan.
Minuman ini dapat meningkatkan kadar vitamin C, beta karoten, mangan, molibdenum, dan berbagai antioksidan lainnya, termasuk cucurbitacin.
Nah, inilah ragam manfaat air mentimun untuk tubuh:
1. Mengurangi Nafsu Makan
Minum segelas air mentimun setiap hari dapat membantu menekan nafsu makan dan membuat Anda merasa kenyang.
Rutin minum air mentimun akan mencegah makan dan ngemil berlebihan.
2. Meningkatkan Kesehatan Tulang
Vitamin K dalam mentimun berperan penting dalam mencegah penggumpalan darah.
Ini juga meningkatkan kesehatan tulang secara luas.
Mentimun mengandung silika dan mangan yang dapat membantu memperkuat tulang dan menurunkan risiko osteoporosis.
3. Memberikan Vitamin dan Mineral Ekstra
Mentimun dapat memberi Anda berbagai vitamin dan mineral penting.
Selain kaya vitamin C dan vitamin A, mentimun juga mengandung silika, yang memiliki sejumlah efek positif bagi tubuh.
4. Menyegarkan Nafas
Minum segelas air mentimun dapat meningkatkan produksi air liur, yang pada gilirannya membantu menghilangkan bau mulut.
Maka pastikan minum air mentimun segar secara teratur.
5. Menjaga Kulit Tetap Sehat
Mentimun kaya antioksidan dan memiliki sifat anti inflamasi, yang membantu mengurangi peradangan pada kulit.
Basuh wajah dengan air mentimun setiap hari untuk mencegah munculnya jerawat.
Dengan begitu, kulit pun akan tetap sehat dan terawat.
Mulai hari ini, yuk tambahkan air mentimun ke dalam daftar makan harian Anda dan rasakan manfaat yang akan dirasakan tubuh.
(Poetri Hanzani)
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul "Teratur Minum Air Mentimun Tiap Hari Siapa Sangka Berikan 5 Perubahan Tak Terduga Ini pada Tubuh".