Ikuti Ajang Kontes Kecantikan, Wanita Ini Pamerkan Pertunjukkan Kimia di Atas Panggung yang Memukau!

Senin, 11 Mei 2020 | 13:15
Instagram

Camille Schrier

Suar.ID - Kita sering melihat kontestan di ajang kontes kecantikanmemamerkan bakat sepertimenari, menyanyi, atau memainkan alat musik.

Akan tetapi Camille Schriermelakukan sesuatu yang berbeda.

Dia memilih untuk melakukan percobaan kimia di atas panggung untuk memamerkan bakatnya di kontes kecantikan "Miss Virginia".

Berkat percobaan yang dikenal sebagai reaksi "pasta gigi gajah" yang menghasilkan ledakan busa berwarna-warni raksasa, wanita muda itu dinobatkan sebagai Miss Virginia 2019 pada 22 Juni.

Baca Juga: Tilep Duit Rakyat Hingga Tahunan, Polisi Temukan Uang Bergepok-gepok di Lantai dan Tumpukan Emas di Rumah Koruptor ini!

Camille Schrier yang berusia 24 tahun memutuskan bahwa dia tidak akan menampilkan bakat seperti menyanyi atau menari melainkan melakukan pertunjukkan kimia.

Eksperimen Schrier menunjukkan dekomposisi hidrogen peroksida menggunakan kalium iodida sebagai katalis.

Semuanya berawal ketika kontestan muda itu mengejar karier STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics) di Virginia Tech.

Dia memutuskan untuk memprioritaskan pendidikannya.

Baca Juga: Hanya Bermodalkan Kulit Salah Anda Sudah BisaBuat Obat Rumahan Anti Diabetes, Begini Caranya...

Schrier berhasil lulus dengan gelar dalam biokimia dan biologi sistem pada tahun 2018.

Dengan semua keterlibatannya dalam STEM, Schrier tidak kehilangan gairahnya terhadap industri kontes kecantikan.

Instagram

Camille Schrier

Jadi tahun lalu, dia memutuskan untuk memasuki kontes kecantikan.

Namun dia membawa serta keahlian barunya.

"Biasanya dalam kontes kecantikan,kontestan mahir dalammenari dan menyanyi."

"Jadi saya datang ke sana dengan mengambil risiko dan melakukan demonstrasi sains yang sangat berbeda dari biasanya," kata Schrier kepada media lokal.

Baca Juga: Meski Tak Bekerja dan Hanya Tinggal di Hutan Selama 27 Tahun, Pria ini Tetap Punya Barang-barang Modern, Kok Bisa?

"Sebagai seseorang yang melanggar batas dan menghancurkan stereotip untuk bakat seperti diMiss America, saya ingin sedikit keluar dari kotak, dan itu benar-benar berhasil."

Terkejut ketika dia dinyatakan sebagai pemenang, Schrier tak kuasa menahan tangis.

"Sayaberharap mendengar umpan balik yang mengatakan bahwa bakatku sebenarnya bukan bakat."

"Tetapi saya akan memberi tahu Anda, saya kewalahan dengan pesan-pesan yang mengatakan betapa kerennya bakat saya, betapa menyegarkannya itu dan betapa semua orang terkesan bahwa saya dapat mengikat pendidikan dan sains menjadi sesuatu yang juga menghibur," kata Schrier.

Instagram

Camille Schrier

"Saya benar-benar wanita sains — itu karier saya."

"Jadi saya ingin dapat memecahkan hambatan itu dan benar-benar menginspirasi wanita dan pria muda untuk mengikuti jalan ini jika itu adalah sesuatu yang mereka sukai."

"Mereka dapat melihat saya dan berkata OK, dia seorang wanita yang bisa sukses dalam organisasi seperti organisasi Miss America, tetapi dia juga seorang ilmuwan."

Baca Juga: Dikubur Hidup-hidup Oleh Anaknya Sendiri di Makam Kosong, Ibu Lumpuh ini Hanya Bisa Merintih Minta Tolong, Begini Kisahnya...

Schrier akan bersaing dalam kontes Miss America pada bulan September.

Dia saat ini sedang mengejar gelar doktor farmasi di Virginia Commonwealth University.

(Adrie P. Saputra/Suar.ID)

Editor : Adrie P. Saputra

Baca Lainnya