Bukan Sosok Sembarangan, Bule Amerika Ini Ambyar Dengar Kabar Didi Kempot Meninggal Dunia, Menahan Tangis Nyanyikan Lagu Sewu Kuto

Kamis, 07 Mei 2020 | 15:00
Kolase IG- Megan dan Tribunnews

Bule Amerika Ini Ambyar Dengar Kabar Didi Kempot Meninggal Dunia, Nyanyikan Lagu Sewu Kuto

Suar.ID -Budaya Tanah Air memang memiliki daya tarik sendiri bagi warga negara asing.

Salah satunya, Megan O'Donoghue, bule asal Amerika Serikat.

Memiliki ketertarikan dengan budaya Indonesia, Megan pun turut mengagumi sosok musisi Didi Kempot.

Oleh karenanya, Megan mengaku turut ambyar dan berduka kala mendengar kabar Didi Kempot meninggal dunia.

Baca Juga: Kenang Kemurahan Hati Didi Kempot, Kaesang Menyesal tak Penuhi Permintaan Almarhum Ini: Saya belum Bisa

Megan O'Donoghue adalah orang asing yang jatuh cinta dengan kebudayaan Indonesia.

Wanita berambut ikal itu telah lama belajar kesenian khas Indonesia, terutama lagu-lagu daerah.

Bahkan, saat ini Megan dikenal sebagai seorang pesinden bersuara merdu.

Baca Juga: Semakin dekat dengan Urusan Agama Menjelang Ajalnya, Gus Karim Beberkan Keinginan Didi Kempot yang belum sempat Terwujud

Melalui akun Instagramnya yang bernama @meganodonoghuemusic, Megan kerap mengunggah aktivitasnya ketika tengah 'nyinden'.

Ia sering berpenampilan wanita khas Jawa dengan kebaya dan sanggul.

Karena rasa cintanya pada budaya Indonesia itulah Megan dipertemukan dengan Didi Kempot.

Megan akhirnya membina hubungan persahabatan dengan sang legenda.

Maka tak heran kabar meninggalnya Didi Kempot membuat Megan patah hati.

Demi memberikan penghormatan pada sahabat karib, Megan mengunggah video menyanyikan lagu hits Didi Kempot yang berjudul 'Sewu Kuto'.

Baca Juga: Wiridan Sang Istri Menguatkannya Semasa Hidup, Didi Kempot Hadiahkan Masjid sebagai bukti Rasa Cintanya

Video itu diunggah Megan pada Selasa 6 Mei 2020.

Memakai dress hitam bercorak floral, Megan bernyanyi sambil bermain piano.

Wajahnya terlihat sendu saat kedua tangannya mulai menari di atas piano.

Sebelum bernyanyi, Megan mengucapkan bela sungkawa dengan Bahasa Indonesia.

"Innalillahi wainnailaihi rajiun, teman baikku meninggal.

Saya ingin menyanyikan salah satu lagunya.

Ini lagu Sewu Kuto," tuturnya.

Ia lantas mulai menyanyikan Sewu Kuto dengan suara merdunya yag lembut.

Beberapa kali Megan terdengar seperti menahan isak tangis.

Melalui caption unggahan, Megan kembali menuliskan ucapan duka cita untuk teman karibnya.

Baca Juga: Sambil Terisak, Asisten Beberkan Momen Dramatis Didi Kempot saat Malam Terakhirnya, hingga Berikan Pesan Ini sebelum Berpulang untuk Selama-lamanya

"Rest in Peace Mas Didi

Innalilah wa inna ilaihi ra jiun

Pray for the soul of my dear friend, composer and songwriter Didi Kempot @didikempot_official , has returned home to his Creator

“Sak tenane, aku ora ngapusi, isih tresna sliramu”

“The truth is, and I’m not lying, I still love you”," tulisnya.

(Selamat jalan Mas Didi

Innalilah wa inna ilaihi ra jiun

Berdoa untuk jiwa temanku, komposer dan penulis lagu Didi Kempot @didikempot_official, telah kembali kepada-Nya.

“Sak tenane, aku ora ngapusi, isih tresna sliramu”

"Sebenarnya, aku tidak bohong, aku masih menyayangimu)

Di akhir lagu, Megan menyebut hatinya hancur karena kabar duka ini.

"My heart so broken..." ungkapnya.

Video tersebut kini telah ditonton 12 ribu kali.

Para fans Didi Kempot di sana pun turut mengungkap kesedihan ditinggal sang legenda.

Baca Juga: Kabar Meninggalnya Didi Kempot Menjadi Pemberitaan Media Asing, Suriname Langsung Ambyar: Dia telah Berkontribusi Melestarikan Bahasa Jawa

"Hatiku benar-benar ambyar mbak,"

"Fathir mau nangis dengarnya,"

"Uayuu tur suarane enak tenan! Turut berduka Mbak @meganodonoghuemusic."

"Merinding saya mendengarnya... I like didik kempot ... and you also like it."

"Rasanya lebih ambyar pas denger mba megan yg nyayi lagu ini."

Artikel ini telah tayang di Tribun Style dengan judul Didi Kempot Meninggal, Bule Amerika Ambyar Nyanyikan Sewu Kuto 'Aku Ora Ngapusi Isih Tresna Sliramu'

Editor : Rina Wahyuhidayati

Sumber : Tribun Style

Baca Lainnya