Luar Biasa, Legenda Campursari Didi Kempot Rupanya Bisa Ciptakan Sebuah Lagu hanya dalam Waktu 1 Jam! Ternyata terdapat Kisah Pilu Dibaliknya

Rabu, 06 Mei 2020 | 06:30
instagram/didikempot_official

Almarhum Didi Kempot bisa menciptakan sebuah lagu hanya dalam waktu satu jam.

Suar.ID -Rajanya lagu-lagu patah hati campursari, Didi Kempot memiliki lebih dari 800 lagu yang beberapa lagunya belakangan ini sangat digemari oleh para milenial.

Untuk membuat lagu memang bukanlah perkara susah bagi pria yang oleh milenial dijuluki The GodFather of Brokenheart ini.

Dalam waktu satu jam saja Didi Kempot mengaku bisa mencipatakan satu lagu lengkap dengan lirik dan nadanya.

“Lagu tercepat saya hanya bisa dibuat enam puluh menit, sudah termasuk nada dan kulit,” kata Didi Kempot saat ditemui Tribunnews.com di Menara Kompas, Jakarta Pusat, 2019 silam.

Tribunnews
Tribunnews

Baca Juga: Lagunya Sering Bikin 'Sobat Ambyar' Nangis-nangis, Didi Kempot Ternyata Simpan Kisah Patah Hati di Balik Lagunya

Sesuai dengan titelnya, Didi Kempot mengaku apabila dirinyamembuat lagu-lagu yang bercerita tentang hati yang terluka, prosesnya bisa lebih cepat dibandingkan lagu-lagu dengan tema lain.

“Lagu becandaan itu gak mudah buatnya karena sudah biasa bikin lagu patah hati, tapi ada berapa lagu saya yang guyon, kayak lagu Kuncung itu cepat booming juga dan sempat dinyanyikan oleh Alm. Mas Basuki pelawak srimulat dulu,” ungkap Didi Kempot.

Selain itu, lagu yang bercerita tentang patah hati lebih cepat dibuat karena Didi kempot pernah memiliki pengalaman patah hati, seperti uang tertuang dalam lagu Cidro.

Di lagu Cidro tersebut Didi menceritakan pengalamannya dengan mantan kekasih yang saling mencintai tapi terhalang restu orangtua.

Baca Juga: Sempat Kolaborasi Bareng dalam Lagu 'Ojo Mudik', Wali Kota Solo Kaget Dapat Kabar Meninggalnya Didi Kempot: Kemarin Sore Masih Teleponan

“Cidro saya pengalaman pribadi, karena itu kan bikinnya pas masih di jalanan juga,"

"Kalau naksir orang profesi apapun boleh, ternyata pasangan mau tapi keluarganya kurang bisa menerima kehadiran si pengamen,” kata Didi Kempot sambil tertawa.

Lagu Cidro yang dibuat tahun 1989 dan ada di album pertama Didi Kempot ini jugalah yang membuat Didi Kempot hingga kini disukai generasi milenial.

Instagram
Instagram

Didi Kempot

Baca Juga: Sukses jadi Legenda Campursari Hingga Dapat Julukan Godfather of Broken Heart, Deretan Fakta Sosok Didi Kempot yang Tak Banyak Diketahui Orang, Sejarah Nama Kempot

Sadar kalau milenial menikmati musiknya, Didi Kempot menghadirkan versi terbaru Cidro dengan perubahan pada bagian melodi agar lebih dekat dengan anak muda.

“Karena aku pingin mendekatkan ke-meloww-an tadi dengan zaman-zamannya anak sekarang."

"Itu kayak Cidro, melodi gitarnya dibikin beda dan disitu memang kita harus mengikuti perkembangan zaman juga karena anak muda juga udah bisa menerima kita,” pungkas Didi Kempot.

(Tribunnews)

Editor : Ervananto Ekadilla

Sumber : Tribunnews

Baca Lainnya