Suar.ID -Tiga bulan lebih telah berlalu pasca kepergian Lina Juaedah untuk selama-lamanya.
Semenjak Lina meninggal, sosok Teddy memang terus mendapat sorotan.
Tak dapat dipungkiri, ada sejumlah permasalahan yang menyeret nama Teddy setelah kepergian sang istri.
Namun, perlahan permasalahan yang dihadapi Teddy mulai surut.
Dan kali ini, Teddy mengungkap keinginannya untuk move on dari mendiang sang istri.
Cara yang dipakai Teddy ialah dengan mencoa aplikasi kencan online.
Bahkan Teddy mengaku sudah tiga hari menginstal aplikasi tersebut.
Menurut penuturannya, ada banyak yang tertarik padanya.
"Saya coba move on sudah 3 hari di aplikasi cari jodoh," ucap Teddy dikutip dari Tribunnews, Selasa (21/4/2020).
"Ada yang suka saya sekitar 74 orang," tuturnya.
Meski begitu, Teddy mengaku belum bisa move on dari mendiang istrinya tersebut. Ia masih terbayang-bayang sosok Lina Jubaedah.
"Tapi saya belum ada yang sreeek (suka) aja. Masih ingat terus sama bunda Lina," ucap Teddy.
Belum lama ini, Teddy juga terlihat berduet dengan seorang wanita melalui aplikasi karaoke.
Seperti diketahui, Teddy juga berkenalan dengan Lina melalui aplikasi serupa.
Teddy mengungkap bahwa sosok perempuan yang berduet bersamanya itu adalah Yuli Asiska jebolan ajang pencarian bakat KDI.
"Duet sama temen artis KDI Yuli Asiska," kata Teddy saat dihubungi awak media, Selasa (21/4/2020).
Rupanya Teddy dan Yuli Asiska telah salig kenal sejak 3 tahun lalu.
Dan mengaku sudah lama janjian ingin berduet di aplikasi tersebut.
"Kebetulan temen lama di IG dan smule, terus kenal sama Yuli," bebernya.
"Dah kenal 3 tahun yang lalu di smule nyanyi bareng," ujar Teddy.