Suar.ID -Virus corona yang telah merenggut nyawa ratusan orang memang tak sepantasnya dijadikan candaan.
Seorang selebgram menerima karma setelah dirinya berulah mengaku terkena virus corona demi viral.
Ulahnya tersebut sampai membuat pesawat harus mendarat darurat.
Selebgram bernama James Potok (28) itu langsung diamankan bahkan didakwa karena telah melakukan perbuatan onar.
Baca Juga: Virus Corona Merupakan Senjata Biologis China yang tak Sengaja Bocor, Sosok Ini Beberkan Faktanya
Dia nekat berteriak mengaku-ngaku terkena virus corona di hadapan penumpang pesawat penerbangan dari Toronto ke Jamaika.
Hal ini James lakukan semata-mata untuk lelucon saja dan supaya aksinya direkam hingga viral.
Berikut kronologi selebgram ngaku-ngaku kena virus corona supaya viral, dilansir dari Tribunnews dalam artikel 'Ingin Viral, Selebgram Ini Nekat Teriak di Dalam Pesawat Dirinya Terinfeksi Virus Corona, Endingnya?'.
1. Bikin 243 penumpang pesawat panik
James Potok nekat berteriak di dalam pesawat bahwa dirinya terinfeksi virus corona.
"Bisakah saya mendapatkan perhatian semua orang.
Saya baru saja kembali dari provinsi Hunan, ibu kota tempat penyebaran Virus Corona. Dan saat ini saya merasa tidak enak badan. Terima kasih," tuturnya.
Sontak karena aksi nekatnya tersebut 243 penumpang pun panik.
Bahkan membuat penerbangan pesawat tersebut harus melakukan pendaratan darurat.
2. Ingin viral
James mengakui awalnya dirinya hanya berniat untuk lelucon belaka, dan berharap aksi yang direkamnya tersebut membuat dirinya viral.
"Bagi saya itu hanya lelucon, di tengah perjalanan saya berdiri, menarik kamera video saya, dan saya akan mempostingnya ke Instagram, mengirimkannya ke 6ixbuzz dan menjadi viral," imbuhnya.
3. Ditangkap dan didakwa
Namun bukan popularitas yang Ia dapat.
James pun dikawal keluar dari pesawat dan wajahnya ditutupi masker dan memakai sarung tangan yang dikenakan oleh staf maskapai penerbangan.
Potok ditangkap dan didakwa dengan setelah melakukan perbuatan onar,memaksa pesawat WestJet melakukan pendaratan darurat, bahkan penerbangan kedua juga dibatalkan.
4. Mengaku menyesal
Potok mengaku sangat menyesal dan mengakui kalau perbuatannya itu sangat berbahaya.
"Saya sangat, sangat menyesal atas ketidaktahuan saya dan tidak memahami bahwa ini adalah sebuah epidemi, bahwa kata-kata yang saya keluarkan identik dengan ancaman."
‘Saya pikir itu akan memicu reaksi. bahkan saya tidak berpikir pada akhirnya apa yang saya lakukan akan dianggap ilegal," imbuhnya.
"Kalau dipikir-pikir itu mungkin bukan hal yang baik untuk dilakukan," tutupnya.
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Karma Selebgram Ngaku-ngaku Kena Virus Corona Supaya Viral, Ulahnya Bikin Pesawat Mendarat Darurat