Suar.ID -Sabagai bintang lapangan top dunia Cristiano Ronald juga dinobatkan menjadi pesepak bola terkaya di muka bumi.
Kini bermain untuk klub sepak bola Juventus, Cristiano Ronaldo memperoleh gaji 31 juta euro (482 miliar) per musim.
Jumlah fantastis itu rupanya tak sebanding dengan pendapatan yang diperoleh Cristiano Ronaldo dari bayarannya di media sosial.
Dilansir dari Hopper HQ, Ronaldo mampu mendapat uang yang lebih banyak dari media sosial Instagram.
Pada 2018, Kapten Timnas Portugal itu bisa mendapatkan uang sebesar 54,4 juta poundsterling (Rp 981 miliar) dari Instagram
Nicola Cronin dari Hopper HQ mengatakan bahwa Ronaldo adalah atlet dengan followers terbanyak di Instagram.
Oleh karena itu, banyak perusahan yang tak ragu membayar 1 juta dolar AS kepada sang megabintang untuk sekali unggahan.
"Ronaldo adalah manusia paling banyak diikuti di Instagram sehinigga perusahaan membayar hampir 1 juta dolar AS untuk setiap unggahan dengan jangkauan yang luar biasa," kata Nicola Cronin dari Hopper HQ yang dikutip dari Business Insider.
Menjadi pesebak bola terkaya di dunia, Ronaldo baru-baru ini justru menjadi sorotan karena mengenakan sebuah barang yang terbilang jadul.
Tepatnya saat Ronaldo bersama timnya, Juventus berlaga di Liga Italia pada Senin (6/1/2020).
Kala itu Juventus berhadapan dengan Cagliari di Allianz Stadium.
Tampil gemilang, Cristiano Ronaldo berhasil mencetak hattrick pada laga tersebut.
Namun, sebelum laga dimulai, Ronaldo sebenarnya sudah mendapat sorotan.
Ini lantaran Ronaldo muncul dengan iPod Shuffle saat memasuki Allianz Stadium.
Dikutip dari BolaSport, begitu turun dari bus tim, Ronaldo terlihat mendengarkan lagu melalui iPod Shuffle dengan headset yang masih berkabel.
Ronaldo mengaitkan iPod Shuffle miliknya ke dasi yang saat itu ia kenakan.
iPod Shuffle sendiri sudah terbilang jadul alias ketinggalan zaman.
Produk tersebut pun sudah behenti diproduksi sejak Juli 2017 lalu.
Di zaman serba digital seperti sekarang, publik lebih mengandalkan aplikasi streaming dan airpod untuk mendengarkan musik.
Dikutip dari Bussiness Insider, kemunculan Ronaldo dan iPod Shuffle berwarna birunya sempat menghebohkan jagat maya.
Masih dari sumber yang sama dijelaskan bahwa iPod Shuffle yang dikenakan Ronaldo merupakan generasi keempat yang diluncurkan Apple pada tahun 2010.
Meski sudah sangat jarang diminati, iPod Shuffle serupa masih dijual dengan kisaran harga 25 dollar atau sekitar Rp 347 ribu.
Dengan kekayaan fantastis, Cristiano Ronaldo tampaknya belum mau move on dari perangkat pemutar musik tersebut.