Suar.ID - Jakarta sedang dilanda musibah banjir yang cukup parah.
Beberapa warga bahkan sampai terjebak akibat debit air yang sangat tinggi.
Namun di balik musibah tersebut tetap ada beberapa warga yang santai meski rumah dan hartanya tergenang air.
Pengacara yang terkenal dengan harta kekayaannya yang melimpah, Hotman Paris Hutapea, ikut menanggapi banjir yang menerpa ibu kota DKI Jakarta.
Diketahui, Hotman Paris saat ini sedang berada di Pulau Dewata untuk menghabiskan liburan akhir tahun.
Meski demikian, Hotman Paris tetap memberikan komentar tentang musibah banjir di Jakarta.
Apalagi daerah rumah Hotman Paris juga ikut terkena imbas banjir.
Dikutip dari akun Instagram @hotmanparisofficial, Kamis (2/1/2020), Hotman Paris mengunggah sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita sedang tiduran di kasur yang mengapung akibat terkena banjir.
Wanita tersebut terlihat mengenakan pakaian berwarna putih dengan celana pendek.
Sembari berbaring di kasur yang mengapung di dalam rumahnya karena terkena banjir, wanita tersebut tampak santai seolah tidak terjadi apa-apa.
Tepat di samping wanita tersebut, terdapat banyak makanan.
"Idih keren loh di rumah sendiri bisa santai, berenang," ucap wanita yang merekam.
"Iya dong rumah mewah, ada kolam renangnya, iya enggak sih," jawab wanita yang rebahan di kasur.
"Rumah mewah ada kolam renangnya," sambung wanita yang merekam video.
"Iya tapi enggak sikat WC juga yang ditaruh di situ," ucap wanita yang berada di kasur.
"Hiasan (sikat WC) paling keren," sambungnya.
Selain itu yang paling unik terletak pada keterangan video dari Hotman Paris.
Lewat postingannya, Hotman Paris mengaku ingin berkenalan dengan wanita tersebut.
Menurutnya, wanita cantik tersebut hebat bisa tetap santai meski rumahnya sedang kebanjiran.
"Hebat cecan (cewek cantik) ini: ceria dalam kesusahan! Boleh kenalan?" tulis Hotman Paris dalam keterangan videonya.
Artikel ini telah tayang di GridHot.ID dengan judul: Hotman Paris Sampai Pengen Ngajak Kenalan, Wanita Cantik yang Tetap Santai Rebahan di Atas Kasur Saat Rumahnya Kebanjiran Ini Curi Perhatian, Tak Pedulikan Air Menggenang