Suar.ID -Beberapa waktu lalu sebuah video menjadi viral di media sosial.
Dalam video ini memperlihatkan seorang emak-emak sedang menampar seorang anak SD.
Video ini pun diunggah oleh akun Instagram makassar_iinfo pada Sabtu (28/12).
Mulanya terlihat seorang anak perempuan sedang dikelilingi beberapa emak-emak.
Anak perempuan ini terlihat seperti sedang menangis sambil duduk di depan meja.
Kemudian seorang emak-emak berkerudung biru ini nampak memarahi anak perempuan tersebut.
Tak hanya memarahi, emak-emak ini juga menunjuk-nunjuk langsung ke muka sang anak perempuan.
Emak-emak ini bahkan sampai menampar muka anak perempuan tersebut.
Hal ini tentu saja langsung membuat anak perempuan ini menangis.
Terdengar seorang perempuan yang mengatakan untuk tidak memukul muka orang sembarangan.
"Ih, ibu jangan pukul muka orang bu, jangan pukul mukanya dong," ujar perempuan ini.
Emak-emak berkerudung jilbab biru ini pun langsung pergi meninggalkan sang anak perempuan dan mendatangi anak laki-laki yang diduga anaknya.
Beberapa emak-emak lainnya pun berusaha memperingatkan sang emak-emak berkerudung biru ini atas apa yang dilakukannya.
Video ini pun menuai berbagai komentar dari netizen.
"Contoh orang tua tidak bisa mendidik anak, anak orang main pukul aja, kan bisa nasehatin, namanya anak-anak," komen akun @azwar_m.a.
"Belum bisa di sebut orang tua kalau perlakuannya begitu," lanjut akun @febywputri.
Baca Juga: Meski Terlihat Romantis, Ashanty Ternyata Pernah Kabur dan Nyaris Gugat Cerai Anang, Ini Alasannya
"Seenaknya saja tampar anaknya orang. Habis ini klarifikasi, nangis, terus minta maaf," tulis akun @nurrahmi_s.
Sayangnya kini video di aku tersebut sudah dihapus.
Namun berikut video kejadian tersebut yang diunggah ulang oleh akun Youtube Tagar Viral.
Polisi Langsung Bergerak Tangkap Emak-emak yang Diduga Memukul Siswi SD
Viralnya video ini, polisi langsung tangkap wanita yang menampar siswi SD tersebut.
DilansirKompas.com, emak-emak yang menampar siswa SD ini adalah seorang wanita berinisal M.
Kejadian dalam video tersebut terjadi di SD Sipala, Makassar saat sedang pembagian rapor yang dilakukan pada Sabtu (28/12).
Korban penamparan ini adalah siswi yang berinisial DA (8) yang duduk di kelas 2 SD.
Kapolsek Biringkanaya Kompol Ashari mengatakan M sendiri diamankan di kediamannya di Kecamatan Biringkanaya, Makassar.
Sudah kami amankan. Sekarang sudah ada di Polsek Biringkanaya," kata Ashari pada Minggu (29/12).
Ashari pun mengungkapkan kalau M ini masih belum ditetapkan sebagai tersangka.
Unit reskrim Polsek Biringkanaya ini masih melakukan pemeriksaan intens atas kejadian penamparan ini.
"Akan digelarkan (perkara) dulu oleh unit reskrim," ucap Ashari.
Ashari mengungkapkan kalau M ini diduga nekat menampar wajah DA karena emosi dengan kejadian yang menimpa anaknya sebelum hari Natal.
Ketika itu, sapu yang dipegang DA ini tak sengaja melukai kepala anak M yang menurut M sendiri sampai mengalami luka.
"Beberapa orangtua murid menegur pelaku kemudian pelaku meninggalkan korban dalam keadaan menangis," lanjut Ashari.