Usai Rumahnya Diserbu Ojek Online dan Terkena Somasi Dua Kali, Akhirnya Iis Dahlia Membuat Surat Terbuka! Begini Isinya

Kamis, 26 Desember 2019 | 08:00
Kolase Instgaram Iis Dahlia dan tangkapan layar Youtube Surya Citra Televisi

Suar.ID -Nama Iis Dahlia hingga kini masih hangat untuk dibicarakan.

Apalagi setelah kasus Garuda Indonesia yang ketahuan membawa motor Harley Davidson secara ilegal.

Namun siapa sangka jika pilot yang membawa pesawat ini adalah Satrio Dewandono, atau suami dari Iis Dahlia.

Iis Dahlia juga kerap kali buka suara soal profesi suaminya.

Baca Juga: Setelah Digeruduk Ojek Online Gara-gara Pernyataannya saat Bela Suaminya, Iis Dahlia Kini Diserang Netizen, Ini Sebabnya

Namun kali ini Iis Dahlia ditimpa masalah baru.

Pernyataannya mengenai profesi sopir ojek online berbuntut panjang.

Apalagi setelah rumah mewah yangia dan suaminya tempatidiserbu oleh driver ojek online (ojol).

Hal ini terjadi akibat dariucapan Iis Dahlia yang dinilai membandingkan profesi sang suami yang merupakan pilot dengan driver ojek online.

Baca Juga: Disebut-sebut Belum Lunas, Rumah Mewah Iis Dahlia Kini Digeruduk Ojol: Yang Bermasalah Suaminya, Kenapa Kami Dibawa-bawa

Diketahuisebelumnya, Iis Dahlia sempat menyebutkan bahwa suaminya tak pernah menerima tip dari penumpang seperti para ojol.

Tak pelak pernyataan kontroversial dari Iis Dahliatersebut membuat para driver ojol bereaksi.

Diketahui, para driverojol telah berkonsultasi dengan pengacara Henry Indragunamengenai aksi tersebut.

Tangkapan layar Youtube Surya Citra Televisi
Tangkapan layar Youtube Surya Citra Televisi

Baca Juga: Suaminya Ramai Diisukan Punya Hubungan Spesial dengan Pramugari Junior, Iis Dahlia Rupanya Pernah Beri Ancaman Keras Ini!

"Kita ini nggak bisa kontrol, ini bicara masa yang besar di seluruh Indonesia."

"Jangan main-mainlah, udahlah stop! kami pun juga tidak pernah cari masalah, kami menghindar untuk masalah."

"Kami ini hanya mau mencari nafkah, cari sesuap nasi. Jangan saling mengganggu," ujar Henry Indraguna seperti dikutip dari video yang diunggah diChannelYouTube Warta Hot pada Minggu (22/12/2019).

Bahkan pihak dari ojek online sudah melayangkan somasi kedua untuk penyanyi dangdut ini.

Baca Juga: Selain Terbukti Piloti Pesawat Pembawa Harley Davidson Ari Askhara, Sosok Ini Juga Disebut Punya Selingkuhan Pramugari Junior: Jangan Bilang ke Iis Dahlia, Ini Rahasia Ya...

Henry Indraguna mengungkap pihak ojol sudah melayangkan somasi kedua kepada Iis Dahlia.

"Ini yang kedua kali. Karena somasi pertama dan somasi kedua akan jadi bukti nanti," ujarnya.

Mereka menunggu itikad baik dari Iis Dahlia untuk menyelesaikan permasalahan tersebut.

Kolase Instgaram Iis Dahlia dan tangkapan layar Youtube Surya Citra Televisi
Kolase Instgaram Iis Dahlia dan tangkapan layar Youtube Surya Citra Televisi

Baca Juga: Singgung Ojek Online dan Bandingkan dengan Profesi Suami, Iis Dahlia Kena Cibir Netizen hingga Diprotes Driver Ojol

"Bahwa kami sudah melakukan itikad baik terlebih dulu sebelum ke proses hukum."

"Dua kali niat baik kami tidak ditanggapi dengan baik, maka dari itu kita menduga tidak ada niat yang baik menyelesaikan masalah ini," ujar Henry Indraguna.

Henry Indraguna bahkan tak menutup kemungkinan kasus ini akan di bawa ke jalur hukum.

"Maka dari itu, ya sudah, kami melaporkan sebagai warga negara yang baik."

Baca Juga: Iis Dahlia Tak Terima Netizen Anggap Kemewahan yang Dia Punya dari Fasilitas Garuda Indonesia: Mereka Enggak Lihat Apa Setiap Hari Gue Kerja seperti Apa!

Dalam video lainnya, rumah mewah Iis Dhalia juga diserbu oleh driver ojek online.

Salah seorang perwakilan sopir ojol, Igun Wicaksono mengatakan tidak ada orang saat menyambangi rumah mewah Iis Dahlia.

"Nggak ada orang ya, ini udah pada pergi dari pagi, ya kita sudahlah mau gimana," ujarnya.

Pihak ojol hingga saat ini masih menunggu itikad baik dari Iis Dahlia.

Kolase Instgaram Iis Dahlia dan tangkapan layar Youtube Surya Citra Televisi
Kolase Instgaram Iis Dahlia dan tangkapan layar Youtube Surya Citra Televisi

Baca Juga: Meskipun Geram, Iis Dahlia Mengaku Tak Menyesal Suaminya Piloti Pesawat yang Selundupkan Motor Mewah Mantan Dirut Garuda, Kok Bisa?

Mereka meminta Iis Dahlia untuk meminta maaf kepadadriver ojek online.

"Kita lanjutkan saja menunggu jawaban mbak Iis Dahlia secara tersurat.

"Apa yang sudah kita sampaikan kepada mbak Iis Dahlia, dengan itikad baik dapat melakukan klarifikasi dan permintaan maaf kepada ojek online di seluruh Indonesia," ujar Igun Wicaksono.

Pihak ojol bahkan menganggap jika Iis Dahlia tak beretika dalam menanggapi kasus suaminya ini.

"Kok artis Iis Dahlia seperti tidak beretika, dia yang bermasalah, kenapa kami ojek online yang dibawa-bawa," tandas Igun.

Baca Juga: Benarkan Sang Suami Adalah Pilot Pengangkut Barang Selundupan Dirut Garuda, Iis Dahlia Ngaku Suaminya Tak Tahu Bawa Harley dan Brompton, Vincet Raditya Malah Beberkan Pernyataan Lain: Pilot itu Harusnya Tahu Barang Apa yang Dibawa

Reaksi Iis Dahlia setelah Rumah Mewahnya Diserbu Driver Ojek Online

Setelah rumahnya sempat diserbu oleh driver ojek online, Iis akhirnya membuat surat terbuka.

Surat terbuka tersebut Iis Dahlia posting melalui Instagram Story-nya pada Senin (23/12/2019).

Dalam surat terbuka itu, Iis Dahlia mengungkapkan bahwa ia tak pernah berniat menghina siapapun.

Baca Juga: Ternyata Seperti Inilah Tranformasi Wajah Iis Dahlia dari Masa ke Masa: Kumis Tipis Jadi Andalan!

Selain itu, ia juga mengaku tak punya niat untuk menghina profesi apapun.

"Surat terbuka:

Assalamualaikum wr wb, salam sejahtera untuk kita semua

Sehubungan dengan adanya pemberitaan yang menyudutkan saya dan keluarga di beberapa media, bersama ini saya membuatpernyataan bahwa saya tidak pernah berniat untuk menghina siapapun, menyudutkan profesi apapun, dan saya tidak pernahberniat menyinggung siapapun atas adanya peristiwa yang terjadi di media belakangan ini.

Demikian surat terbuka saya, semoga kita semua selalu dalam lindungan Tuhan yang Maha Kuasa

Iis Dahlia,'' tulisnya.

Instagram Iis Dahlia
Instagram Iis Dahlia

Editor : Ervananto Ekadilla

Sumber : Kompas.com, YouTube, Instagram, Tribun Mataram

Baca Lainnya