Suar.ID -Siapa yang tak kenal pedangdut pelantun 'Bojo Galak' yang satu ini?
Siapa lagi kalau bukan Via Vallen, memiliki suara yang merdu ia kerap tampil di TV maupin berbagai acara off air.
Popularitas Via Vallen pun terus meningkat dan hal ini membuatnya kerap diterpa berbagai gosip miring.
Dikutip dari Nakita, Via dikabarkan telah menikah dan sudah memiliki seorang anak.
Pasalnya, sempat beredar foto-foto masa lalu Via yang tengah mesra bersama seorang pria dan menggendong seorang anak kecil.
Foto Via bersama pria yang diduga suami dan anaknya diunggah di salah satu akun Instagram @lambeevlintir.
Dalam akun tersebut menyebut sosok suami Via merupakan seorang pemain gendang.
"Yg penasaran sama sosok kang gendang, muehehehe cuss slide sampe mentok. Kulik lagi ah ben makin hottt syalalalaa OAOE,"tulis akun tersebut.
Foto-foto yang diunggah tersebut memang memperlihatkan keintiman Via dengan pria selayaknya sebuah keluarga.
Pada satu frame foto, nampak Via yang masih berkulit gelap tampak tersenyum lebar ke arah kamera.
Rambutnya yang panjang tampak bersandar di bahu lelaki dengan baju berwarna merah muda.
Foto lainnya juga memperlihatkan Via mengenakan kaos berwarna putih sambil tersenyum berfoto bersama pria yang sama.
Sebelumnya pada tahun 2017 lalu, gosip Via telah menikah juga ramai diperbincangkan.
Bermula saat make up artist Ayu Ting Ting, Reyza Carlos mengancam akan membeberkan fakta soal Via telah menikah dan punya anak.
Hal tersebut pun berbuntut dengan somasi yang ditunjukan Via kepada Reyza Carlos.
Setelah beberapa foto memperkuat isu tentang pernikahan dan anak, Via pun akhirnya buka suara.
Dikutip dari Kompas, Via menyampaikan kekecewaan dan penilaiannya tentang kabar yang merundungnya itu.
"Intinya nyinyiran apapun sekarang Via tuh bisa lebih santai ngeladeninnya. Jadi lebih cuek."
"Mau diomongin jelek pun sudah konsekuensi saya sebagai public figure," kata Via saat ditemui di kawasan BSD, Tangerang.
Via tak mau ambil pusing dan menganggap bahwa di dunia ini tak hanya dirinya yang berusaha mencari rezeki.
"Jadi ya sudah, toh mereka yang ngomong gitu memang mereka nyari makannya dari situ jadi ya terserah mereka," imbuh Via.
Baca Juga: Ternyata Bukan Wiranto yang Menjadi Sasaran Penusukan Abu Rara dan Istrinya, tapi Sosok Ini
Pelantun "Bojo Galak" ini mengatakan ia tidak mau namanya besar karena sensasi.
"Via pengin dikenal karena prestasi bukan sensasi," kata perempuan bernama lengkap Maulidia Octavia ini.
"Misalnya, kalau Via pengin dikenal karena sensasi, pas diberitain ini ini pasti Via ngerespon dong ke wartawan, aku respons biar di TV dan semua media beritanya Via," katanya.
"Tapi apa, Via malah membiarkan, Via enggak mau dicap sebagai artis yang terkenal karena sensasi. Aku penginnya dikenal sebagai artis yang berperestasai bukan sensasi," paparnya.
Baca Juga: Kakek Berusia 61 Tahun Ini Telah Curi 159 Sadel Sepeda, Alasannya Bikin Geleng-geleng Kepala
(Candra Mega Sari)
Artikel ini telah tayang di Gridhot.ID dengan judul"Santer Dikabarkan Sudah Menikah dengan Pemain Gendang, Inilah Foto-foto Via Vallen Bersama Anak dan Seorang Pria yang Diduga Suaminya"