Seorang Gadis Menancapkan Gigi ke Wajah Temannya hingga Cacat Permanen Gara-gara Rebutan Pria

Rabu, 09 Oktober 2019 | 11:00
Mirror

Danielle Gaffar menancapkan gigi ke Kyra Strachan.

Suar.ID - Seorang gadis menancapkan giginya ke wajah temannya di sebuah kelab malamgara-gara rebutanpria.

Danielle Gaffar (19), menghadapi hukuman penjara setelah dia menggigit pipi Kyra Strachan di tempat hiburan Aura, Dundee, Skotlandia, pada 3 Februari tahun ini.

Bekas gigitanitu digambarkan sebagai "luka signifikan" yang menurut dokter akan meninggalkan jaringan parut permanen.

Menurut Daily Record, korban juga menderita memar di wajah dan dahinya.

Seorang Jaksa bernama Kirsten Letford mengatakan kepada pengadilan bahwa Kyra berada di lantai dansa kelab malam ketika dia tiba-tiba diserang dari belakang, ditarik ke tanah, dan kepalanya terbentur lantai beberapa kali.

Baca Juga: Sungguh Memilukan, Tahu Putrinya Tak Perawan Lagi karena Dirudapaksa Sang Paman, Ayah Asal Kalsel Ini Malah Jadikannya Tempat Pelampiasan Nafsu selama Bertahun-tahun hingga Hamil 2 Bulan

Awalnya dia tidak tahu siapa penyerangnya, tapi dia kemudian melihat itu Danielle.

Pengadilan Dundee Sheriff Court mendengar bahwa keduanya berusia 18 tahun pada waktu itu dan mereka berteman.

Tetapi ada pertengkaran dan permusuhan di antara merekagara-gara seorang pria.

Nyonya Letford mengatakan kepada pengadilan bahwa seorang teman korban mencoba melakukan intervensi selama serangan itu, tetapi Danielle melingkarkan lengannya di lehernya sehingga dia kesulitan bernapas.

Baca Juga: Tantangan Api yang Viral di Medsos Akhirnya Menelan Korban, Seorang Anak Terbakar Hidup-hidup dan Alami Luka Bakar Tingkat 2

Mirror

Bekas luka Kyra Strachan.

Dia berkata, "Terdakwa kemudian menggigit (korban) di pipi kanan."

Staf melihat keributan dan mengintervensi.

Danielle kemdusian dikeluarkan dari kelab malamdan polisi dipanggil ke lokasi kejadian.

Korban dilarikan ke Rumah Sakit Ninewell begitu petugas menyadari ada luka-luka serius.

Staf medis menempatkan delapan jahitan untuk memperbaiki bekas gigitan.

Danielle dari Tealing, Dundee, mengaku bersalah atas serangan, yang menyebabkan cedera parah dan cacat permanen.

Sheriff Tom Hughes mengatakan kepada Danielle bahwa itu "masalah yang sangat serius" dan karena usianya, dia diminta untukkerja sosial.

Hukuman ditunda hingga 31 Oktober dengan jaminan. (Adrie P. Saputra/Suar.ID)

Tag

Editor : Adrie P. Saputra

Sumber Mirror