Mengerikan, Beginilah Penampakan Paru-paru Pemuda yang Setahun Pakai Vape Ini, Muncul Gelembung-gelembung Hitam

Sabtu, 10 Agustus 2019 | 14:36
Freepik, Twitter

Begini penampakan paru-paru pengguna vape

Suar.ID - Belakangan ini vape atau rokok elektrik menjadi perangkat populer dan dianggap sebagai alternatif untuk merokok.

Banyak remaja hingga dewasa yang kemudian memilih vape atau beralih dari rokok ke vape.

Namun, seorang mahasiswa asal Florida, Amerika Serikat, yang merupakan pengguna vape dibuat terkejut setelah dokter mengatakan bahwa paru-parunya sudah rusak dan harus menjalani operasi mendadak.

Dilansir dari Thesun.co.uk (7/8/2019), seorang mahasiswa bernama Chance Ammirata (18) harus menjalani operasi darurat untuk memperbaiki kerusakan pada paru-parunya.

Katanya, kerusakan paru-parunya itu disebabkan oleh bahan kimia beracun dari perangkat populer vape.

Baca Juga: Seorang Pria Nyaris Tewas setelah Menggunakan Vape yang Dia Beli dari Pinggir Jalan

Diakui Chance, ia mulai memakai vape sekitar 18 bulan lalu setelah meyakini bahwa perangkat itu adalah alternatif yang "aman" untuk merokok.

Kemudian, Senin lalu Chance ingat bahwa dia merasa kesulitan tidur karena rasa sakit di sisi kiri tubuhnya.

Awalnya dia menduga bahwa itu hanya disebabkan karena otonya telah tertarik.

Keesokan harinya, Chance pergi bowling bersama seorang teman, namun dia justru merasakan kesakitan hingga hanya bisa duduk di kursi saja.

Baca Juga: Masih Belum Desak-desakan Seperti Sekarang Ini, Begini Kumpulan Foto Jadul tapi Menakjubkan Pelaksanaan Ibadah Haji

"Saya ingat dia (teman Chance) membuat saya tertawa dan rasanya seperti dada saya hancur, seperti saya mengalami serangan jantung," ungkap Chance pada Daily Mail.

Teman Chance pun memutuskan untuk membawanya ke rumah sakit.

Freepik, Twitter
Freepik, Twitter

Pakai vape setahun, paru-paru mahasiswa rusak dan harus jalani operasi mendadak

Setelah menunggu selama lima jam, Chance bercerita bahwa dirinya tiba-tiba dikelilingi oleh ahli bedah.

Para ahli bedah itu mengatakan bahwa paru-paru kiri mahasiswa itu telah rusak dan dia pun segera dilarikan ke dalam ruang operasi.

Baca Juga: Kocak! Kelaparan dan Ingin Pizza, Bocah 5 tahun ini Malah Pesan Lewat Panggilan Darurat

Saat itu, Chance harus memakai tabung yang dimasukkan ke paru-parunya.

Hal yang mengejutkan yaitu bahwa Chance tidak menderita gejala lainnya seperti batuk, dia benar-benar mendapatkan diagnosis itu secara tiba-tiba.

Dokter yang mengoperasi Chance mengatakan bahwa apa pun yang telah dihisap oleh Chance telah meninggalkan titik-titik hitam di paru-parunya.

Untungnya, ahli bedah dapat memperbaiki lubang itu.

Twitter via The Sun
Twitter via The Sun

Kondisi paru-paru Chance yang memiliki titik-titik hitam

Baca Juga: Viral, Istri Dandani Suaminya Jadi Seperti Wanita, Begini Kisah di Baliknya: Sempat Ketakutan saat Mau Upload

Namun, dia juga memberitahukan bahwa titik-titik hitam itu kemungkinan akan membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk pulih dan mungkin saja tidak hilang sama sekali.

Mahasiswa itu pun diberi tahu bahwa dia tidak akan bisa melakukan lari lintas alam atau menyelam scuba, bahkan membutuhkan waktu untuk Chance bisa melakukan penerbangan.

Chance kemudian mengatakan bahwa dia tidak pernah merokok.

Setelah kejadian itu, sekarang dia memperingatkan orang lain tentang bahaya vaping.

Baca Juga: Fakta Terbaru Terkait Penemuan Mayat Siswi SMK yang Ditemukan Tanpa Busana, Pelaku Mengaku Sakit Hati karena Diludahi

Editor : Moh. Habib Asyhad

Sumber : thesun.co.uk

Baca Lainnya