Gading Marten Pakai Kaus Michael Jordan Legenda Basket NBA, Gempita: Oh, Seperti Uncle J Ya Main Basket

Jumat, 02 Agustus 2019 | 13:44
kolase nakita

Wijin - Gempi- Gading

Suar.ID - Gading Marten dan Andhika Pratama sudah lama bersahabat dekat.

Bahkan, Gading pun telah dekat dengan istri sang sahabat, Ussy Sulistiawaty.

Tak heran jika Gading Marten cukup terbuka kepada sahabatnya itu.

Seperti yang terjadi beberapa waktu lalu, saat Gading menjadi bintang tamu di kanal Youtube Ussy dan Andhika, Sabtu (31/7/2019).

Baca Juga: Sahabatnya Bercerai, Andhika Pratama Ungkapkan Ketakutan Hal Serupa Terjadi pada Rumah Tangganya

Gading yang bercerai dengan Gisella Anastasia pada Januari lalu pun menceritakan mengenai berbagai hal tentang perceraiannya itu.

Salah satunya tentang keinginannya menjaga kebahagiaan putri satu-satunya dari pernikahannya dengan Gisel, Gempita Nora Marten.

Bagi Gading, meski ia telah bercerai dengan Gisel, kebahagiaan sang putri tetap nomor satu.

Itulah yang menjadi alasannya tetap berusaha menjalin hubungan baik dengan mantan istrinya.

Baca Juga: Sebelum Meninggal Dunia, Inilah Harapan Agung Hercules yang Belum Sempat Dilakukannya

"Makannya kita harus tetep baik-baik. Apalagi kita kan udah punya anak. Sampai kapan pun gue bapaknya Gempi, sampai kapan pun Gisel ibunya Gempi," katanya.

"Kita harus tetep baik menjaga hubungan ini. Biar Gempi-nya tetep dapet kasih sayang dari bapak dan ibunya," lanjut Gading.

Andhika pun bertanya pada Gading, apakah ia punya ketakutan saat anaknya tinggal dengan orang baru suatu hari nanti setelah mantan istrinya menikah dengan orang lain.

"Itu sepertinya yang saya harus belajar dari kalian," jawab Gading sambil tertawa.

Baca Juga: Sosok Agung Hercules di Mata Anak-anaknya: 'Walaupun Bukan Orangtua Biologis, Tapi Rasanya Kaya Kenal Seumur Hidup'

Jawaban Gading juga membuat Andhika dan Ussy tertawa.

"Itu yang harus gue ngerti, dan banyak nanya juga," lanjut Gading.

Ketika ditanya apakah ketakutan tersebut mulai ada, dengan cepat Gading mengiyakan.

"Ada," jawabnya.

Baca Juga: Setelah Memutilasi Vera yang Mengaku Hamil 2 Bulan, Prada DP Asyik Merokok dan Makan Jeruk yang Dia Beli di Pasar Tak Jauh dari Hotel

Ia pun menceritakan kejadian lucu yang belum lama ini terjadi, ketika dirinya tengah bersama Gempi.

"Ada cerita lucu. Gue kan pakai baju Jordan 23," katanya sambil mengilustrasikan baju tersebut di dadanya.

Ternyata, melihat baju yang dipakai Gading, membuat Gempi bertanya: "What is that, Dad?," kata Gading menirukan pertanyaan putrinya.

"23, this is Jordan's number," jelas Gading menirukan jawabannya pada Gempi saat itu.

Baca Juga: 7 Fakta Terbaru Kasus Mutilasi Vera Oktaria, Password HP yang Sulut Amarah Prada DP hingga Gergaji Patah Dua Kali

"The legend dari of basket ball," lanjut Gading.

Setelah Gading menjelaskan tentang baju yang dikenakannya, justru tanggapan mengejutkan datang dari Gempi.

Gempi malah mengaitkan hal tersebut dengan pacar sang ibu, Wijaya Saputra.

"Oh, like uncle J ya playing basket," kata Gading menirukan jawaban Gempi.

Baca Juga: Terpukul Dengan Kabar Meninggalnya Agung Hercules, Pandji Pragiwaksono Ucapkan Belasungkawanya: 'Dia Adalah salah Satu Manusia Favorit Gue'

Tangkapan layar kanal Youtube Ussy Andhika Official
Tangkapan layar kanal Youtube Ussy Andhika Official

Ussy dan Andhika tertawa mendengar cerita Gading.

Mendengar cerita Gading, sontak membuat Ussy tak mampu menahan tawanya, ia pun tertawa terbahak-bahak.

Diikuti Andhika Pratama yang juga tertawa.

Tawa Ussy tak berhenti untuk beberapa saat.

Sementara Gading masih melanjutkan ceritanya.

Baca Juga: Pengguna Jalan Histeris Menyaksikan Pembunuhan di Siang Bolong, Tersangka dan Korban Pernah Tinggal Serumah

"Oh sip. Papah main bola aja, papah main bola, papah main bola," kata Gading.

Ussy dan Andhika yang masih tertawa pun dibuat makin tertawa mendengar kelanjutan cerita Gading.

"Ya Allah, aduh," kata Ussy menanggapi sembari memegang dahinya.

Namun, Ussy dan Andhika kemudian mengungkapkan bahwa mereka memahami apa yang dirasakan Gading.

Baca Juga: Begini Potret Kesetiaan Mira Rahayu, 16 Tahun Temani Agung Hercules hingga Tangisnya Pecah saat Jenazah Sang Suami Tiba di Kediamannya

"Oh iya. Sebenernya gini, ini aku dari sisi cewe ya," kata Ussy.

"Gisel itu, dia itu ibu yang baik ya. Maksudnya aku juga bisa liat dia ibu yang baik. Dia pasti tidak akan pernah mau menyakiti hati Gempi. Mau secinta apapun Gisel sama siapapun nantinya yang jadi suaminya, pasti dia akan mementingkan dulu nih perasaan anaknya," jelas Ussy.

Ia pun mengaitkan dengan pengalamannya saat memilih Andhika untuk menjadi suaminya dan ayah anak-anaknya.

Pendapat Ussy pun dibenarkan oleh Gading Marten.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Pembawa Acara Program Islami Ini Pernah Jadi Pecandu Narkoba hingga 5 Tahun Lamanya

Tag

Editor : Moh. Habib Asyhad

Sumber YouTube