Suar.ID -Mempunyai ayah seorang pengusaha dan artis membuat Thalia Putri Onsu tidak kekurangan apapun.
Bahkan Thalia juga bersekolah di tempat yang bukan sembarang.
Ia bersekolah TK di Singapura dengan biaya yang sangat fantastis.
Bukan rahasia lagi, jika sekarang Ruben Onsu menjadi seorang bos besar yang memiliki sebuah kantor mewah.
Salah satu bisnis kuliner yang terkenal adalah warung ayam Geprek Bensu.
Citra rasa yang kekinian dan harga yang terjangkau membuat bisnis warung ayamnya ini laris manis di pasaran.
Alhasil, outlet Geprek Bensukini tersebar hampir di seluruh kota di Indonesia dan memiliki lebih dari 118 outlet.
Tak tanggung-tanggung, saking larisnya, warung ayam milik Ruben ini sidah punya cabang hingga di Hongkong.
Sukses membuka usaha ayam geprek tak membuat kakak dari Jordi Onsu ini berpuas diri.
Pasalnya, Ruben kini membuka PT Onsu Pangan Perkasa.
Dilansir lewan Instagram @onsupanganperkasa, perusahaan ini membawahi bisnis-bisnis kuliner milik Ruben.
Seperti, Bensu.co, Bensu Bakso, dan Geprek Bensu.
Baca Juga: Tak Punya Hati, Anak Yatim Piatu Ini Disiksa dengan Disiram Air Panas oleh Orangtua Asuhnya Sendiri
Biaya Fantastis Sekolahkan Thalia di Singapura
Punya orang tua yang tajir melintir membuat Thalia Putri Onsu, putri Ruben Onsu dan Sarwendah hidup bergelimang harta.
Belum genap berusia 4 tahun, Thalia bahkan kini sudahbersekolah di Singapura, lo.
Sebelumnya diketahui kalau Thalia memang sudah bersekolah TK di sebuah sekolah swasta terkenal di Jakarta Utara.
Namun, Ruben dan Sarwendah memilih memindahkan TK putrinya ke Negeri Singa.
Alasannya ternyata berkaitan dengan kelahiran anak kedua Ruben dan Sarwendah.
Baca Juga: 3 Video Mesum Siswi SMP dengan Mahasiswa Banyuwangi Bocor, Semua Durasinya Tidak Sampai 3 Menit
Seperti yang kita ketahui, Sarwendah kini sedang hamil anak kedua dan berencana melahirkan di Singapura.
Karenanya, Thalia pun harus ikut diboyong sang Ibu ke Singapura.
Ruben pun memilih untuk memindahkan sekolah Thalia sementar ke MindChamps Preschool.
"Thalia sekolah di sana (Singapura) ngisi waktu kekosongan dua bulan setengah," kata Ruben.
"Dia sekolah dari jam 8 pagi sampai jam 5 sore," ungkap pria berusia 35 tahun ini.
Baca Juga: Seorang Sopir Diselamatkan oleh 'Roh Kudus' dan Terhindar dari Denda Jutaan Rupiah
Walaupun menggunakan bahasa pengantar Inggris dan China, Thalia bisa menyesuaiakan diri di sekolah barunya.
"Happy banget dia, dua hari kata gurunya dia termasuk cepet interaksi dengan teman sekitar," cerita Ruben.
Bersekolah di luar negeri tentunya membuat semua bertanya-tanya akan biaya yang dikeluarkan.
Baca Juga: Tafsir Mimpi Bisa Terbang di Udara, Bisa Baik Bisa Buruk Tergantung Kondisi Kita Saat Ini
Kira-kira berapa semua biaya sekolah Thalia saat ini?
Ya, dilansir dari mindchamps.org, biaya sekolah Thalia untuk perbulannya mencapai 20 Juta rupiah per bulan.
Ini sama halnya dengan biaya masuk perguruan tinggi di Indonesia.
Wow, sangat fantastis sekali ya!
Baca Juga: Beli 1 Porsi Makan di Warung Pinggir Jalan di Tegal, Pelanggan Ini Kaget Harus Bayar 700 Ribu
(Andeska)
Artikel ini telah tayang di Sajian Sedap dengan judul "Jadi Anak Pemilik 118 Restoran, Segini Fantastisnya Biaya Sekolah TK Putri Ruben Onsu di Singapura".