Mari Belajar Menerima Kekalahan sejak Kecil, Efeknya akan Terasa Banget Lho saat Dewasa Nanti

Rabu, 22 Mei 2019 | 08:45
insider

Belajar menerima kekalahan sejak kecil

Suar.ID -Sudah menjadi watak manusia memang ingin selalu menang.

Tapi tak ada salahnya juga toh untuk belajar menerima kekalahan?

Keinginan untuk menang adalah hak segala manusia, dan tidak ada yang berhak menggugatnya.

Para orangtua tentu ingin akan anaknya jadi yang terbaik.

Baca Juga: Terancam Hukuman Mati, Begini Isi Surat HS yang Dikirim secara Khusus kepada Presiden Jokowi

Para kepala sekolah tentu berhasrat murid-muridnya menggondol semua medali.

Para pelatih olahraga tentu ingin anak asuhnya berdiri di podiam utama.

Pada dasarnya semuanya ingin menang dan jadi yang terdepan.

Namun untuk menjadi orang dewasa yang bahagia, anak-anak harus belajar menerima kekalahan dan mengatasinya.

Sebagai orangtua, tugas Anda adalah mendampingi mereka dalam menjalani proses tersbut.

Ada tiga hal yang menjadi alasan mengapa latihan menerima kekalahan harus dilakukan sejak dini.

1. Kita tak selalu bisa mendapatkan apa yang diinginkan

Seberapa pun kerasnya usaha anak Anda untuk mendapatkan apa yang diinginkannya, upaya tersebut takkan selalu berbuah manis.

Berusaha maksimal untuk mendapatkan apa yang diinginkan memang sah saja.

Namun kita juga perlu menekankan pada anak bahwa hasilnya bisa bermacam-macam kadang tak sesuai harapan.

Baca Juga: Demi Bersanding dengan Mayangsari, Ternyata Bambang Trihatmojo Harus Bayar Uang Nafkah Kepada Sang Mantan Istri Sebesar 1,5 Milyar

Nah, menjadi tugas orangtua untuk membantu anak mengatasi situasi ini dengan cara konstruktif.

Orangtua harus bisa melatih anak kapan harus mundur dan membiarkan segala sesuatu terjadi apa adanya dan berusaha menerimanya.

2.Menghargai kesuksesan dengan belajar mengenai kekalahan

Ketika mengalami kekalahan kita bisa memahami apa itu kesuksesan dan lebih menghargainya.

Coba hitung berapa kali Anda mengalami kekalahan dalam tahapan kehidupan?

Pasti seseorang pernah merasa kalah atau mengalami kekalahan.

Ketika itu terjadi pada anak, besar atau kecil levelnya, orangtua perlu melatih anak untuk kembali bangkit dari kekalahan.

Proses inilah yang perlu anak pelajari sejak dini.

Anak perlu memahami kondisi kalah, menerima apa pun yang terjadi dalam hidupnya, dan mengevaluasinya.

Dengan begitu anak-anak bisa tetap bersemangat untuk mencoba lagi untuk mendapatkan kesuksesan.

Baca Juga: Polly Alexandria Bule Yang Nikahi Nur Khamid Akhirnya Balik ke Indonesia, Bahkan Rela Sahur Sederhana Bareng Suami!

3.Ada waktunya kita kalah

Mengajarkan anak menerima kekalahan akan membantu masa depannya.

Karenanya akan lebih mudah melatih menerima kekalahan di masa kanak-kanak dengan risiko lebih rendah.

Kalau anak bisa belajar bahwa ada kalanya kita kalah maka ia akan lebih mampu mengalahkan egonya dan lebih menghargai kesuksesan.

Mereka pun lebih mudah mengatasi kekalahan di masa mendatang.

Anak yang terlatih menerima kekalahan akan lebih mudah meraih kesuksesan dan lebih jarang mengalami kekalahan di kemudian hari. (Wardah Fajri/Kompas.com)

(Artikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "Belajar Menerima Kekalahan Sejak Kecil Lebih Bahagia Saat Dewasa")

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya