Suar.ID – Irwan Candra sudah jarang tampil di layar kaca kini.
Kabar terakhir tentang dirinya yang masih membekas adalah perceraiannya dengan Monique Oktaviani atau Moa Aeim tahun 2012 lalu.
Wanita yang kini menjadi istri Lee Jeong Hoon itu memang pernah menikah dengan Irwan Candra selama 6 tahun sebelum bercerai.
Namum, mereka berpisah dan beredar rumor karena perselingkuhan Moa Aeim dengan Lee Jeong Hoon.
Baca Juga : 4 Fakta John Juanda, Raja Judi Asal Medan yang Disegani di Meja Poker, Dalam Semalam Bisa Dapat 19 Miliar
Baca Juga : 7 Tahun Pakai Pil KB, Perempuan Ini Tiba-tiba Pingsan dan Terserang Stroke
Lee Jeong Hoon dan Irwan Chandra pernah tergabung dalam boyband bernama Hitz pada 2011 lalu.
Tudingan perselingkuhan dan menikung teman sendiri pun menghampiri Lee Jeong Hoon.
Apalagi kala itu Irwan Chandra juga tak tinggal diam dan menuduh artis asal Korea Selatan ini diam-diam melirik Moa Aeim semasa mereka masih menikah.
Lee Jeong Hoon sendiri aktif di boyband Hitz sejak 2011, sebelum akhirnya bubar pada 2013.
Diberitakan oleh Grid.ID sebelumnya, Irwan Chandra menuding Lee Jeong Hoon telah berselingkuh dengan Moa Aeim sejak mereka tergabung di Hitz.
Irwan Moa sendiri sudah dikaruniai 2 orang anak perempuan yang manis dan cantik.
Irwan Chandra juga mengaku dirinya punya bukti-bukti gelagat perselingkuhan Lee Jeong Hoon dan Moa Aeim.
7 tahun berlalu, Irwan Chandra bak hilang ditelan bumi.
Ia sudah jarang tampil di layar kaca dan menyapa para penggemarnya.
Baca Juga : Tren Baru Foto di Instagram: Pria Seksi Berpose dengan Durian
Baca Juga : 7 Tahun Pakai Pil KB, Perempuan Ini Tiba-tiba Pingsan dan Terserang Stroke
Namun rupanya Irwan Chandra masih aktif memposting kegiatannya di media sosial Instagram.
Tak lagi ambil pusing soal pernikahan Lee Jeong Hoon dan Moa Aeim, kini Irwan Chandra tampak lebih religius.
Ia juga lebih bahagia menjalani hari-harinya dan fokus pada kegiatannya yang sekarang.
Irwan Chandra juga tampak sering menghabiskan waktu bersama anak-anak hasil pernikahannya dengan Moa Aeim.
Simak deretan potretnya berikut ini!
1. Ini dia potret terbaru Irwan Chandra
2. Lama tak terdengar kabarnya, kini Irwan Chandra lebih aktif di kegiatan gereja
3. Meskipun begitu, Irwan Chandra tetap menyempatkan waktu untuk sekadar jalan-jalan bersama kedua putrinya
4. 15 years challenge, apa yang berubah nih dari Irwan Chandra setelah 15 tahun berlalu?
5. Irwan Chandra ternyata satu jemaat dengan selebriti lainnya seperti Yosi Project Pop dan Daniel Mananta
6. Wah, Irwan Chandra kelihatan sayang banget ya sama anak-anaknya?
Sukses untuk kegiatan dan kariernya, Irwan Chandra! (*)
(Andika Thaselia/Grid.ID)
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul 7 Tahun Lalu Mengaku Ditikung Lee Jeong Hoon, Irwan Chandra Mantan Suami Moa Aeim Kini Jadi Lebih Religius
Baca Juga : Kisah Pendiri Perusahaan Raksasa Adidas dan Puma, Berawal dari Saudara Berakhir Mati Sebagai Musuh
Baca Juga : Kapok Terganggu Orang Pacaran Saat Nonton Film, Remaja Ini Borong Tiket Bioskop